Penerapan Model Quantum Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Berbicara di MTsS Labuhanhaji Barat

Eka Jelita, 170202022 (2021) Penerapan Model Quantum Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Berbicara di MTsS Labuhanhaji Barat. Diploma thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Penerapan Model Quantum Learning] Text (Penerapan Model Quantum Learning)
Eka Jelita, 170202022, FTK, PBA, 082369313269 (1).pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Dari hasil observasi peneliti, bahwa siswa di MTsS Labuhanhaji Barat masih lemah dalam berbicara bahasa Arab dan mereka menghadapi kesulitan dalam pembelajaran kalam seperti tidak mampu mengungkapkan dalam berbahasa Arab, karena sedikitnya kosakata yang diketahui dan kebanyakan dari mereka berbicara dengan bahasa Indonesia dan jarang praktek. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas guru dan siswa saat proses pembelajaran kalam dengan menerapkan model Quantum Learning, dan untuk mengetahui apakah penerapan model tersebut efektif dalam pembelajaran kalam. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain one group pre-test post-test. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah selurus siswa-siswi MTsS Labuhanhaji Barat yang berjumlah 48. Dan adapun sampelnya berjumlah 11 siswa kelas VIII. Adapun hasil penelitian ini adalah bahwa kegiatan guru dan siswi pada saat proses pembelajaran kalam dengan menerapkan model Quantum Learning memperoleh nilai sangat baik yang hasilnya mencapai 92,5% untuk lembar observasi guru dan 85% untuk lembar observasi siswa. Dan adapun hasil pretest dan postest adalah dengan tingkat signifikansi (Asymp. Sig. 2-tailed) 0,000 > 0,05 Ini membuktikan bahwa penerapan model Quantum Learning efektif dalam meningkatkan kemampuan siswa dalam berbicara bahasa Arab.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.3 Metode Pembelajaran dan Belajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Eka Jelita Eka
Date Deposited: 30 Jun 2022 03:02
Last Modified: 30 Jun 2022 03:02
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/21638

Actions (login required)

View Item
View Item