Hubungan Problem Focused Coping Dengan Gangguan Vicarious Trauma Pada Pekerja Kemanusiaan Di KKR Aceh Periode 2017-2021

Miftahussurur, 160901057 (2021) Hubungan Problem Focused Coping Dengan Gangguan Vicarious Trauma Pada Pekerja Kemanusiaan Di KKR Aceh Periode 2017-2021. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Problem Focused Coping Dengan Gangguan Vicarious Trauma] Text (Problem Focused Coping Dengan Gangguan Vicarious Trauma)
Miftahussurur, 160901057, FPSI, PSI, 082340741197.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Konflik berkepanjangan antara GAM dan Pemerintah RI memberikan berbagai dampak, terutama dampak fisik dan psikis kepada para korban konflik. KKR Aceh memiliki tugas untuk melakukan pengungkapan kebenaran, merekomendasikan reparasi dan melaksanakan rekonsiliasi. Ketiga tugas tersebut bisa terwujud dengan dilakukannya pengungkapan kebenaran dengan metode statement taking. Belakangan para pekerja mulai kondisi gangguan vicarious trauma ataupun trauma sekunder. Gangguan vicarious trauma merupakan jenis gangguan yang terjadi pada orang yang terpapar pengalaman traumatis orang lain. Problem Focused Coping digunakan oleh individu ketika mengalami gangguan, ancaman atau situasi yang menantang. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui ada atau tidak hubungan Problem Focused Coping Dengan gangguan vicarious trauma pada pekerja kemanusiaan di KKR Aceh Periode 2017-2021. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan metode korelasi dengan tehnik pengambilan sampel menggunakan metode sampling jenuh/ sampling total. Subjek dalam penelitian ini adalah para pekerja kemanusiaan di KKR Aceh periode 2017-2020 dengan jumlah responden 83 pekerja. Dalam penelitian ini, instrumen penelitian menggunakan skala vicarious trauma dengan hasil reliabilitas rix1 = 0,861 dan skala problem focused coping dengan hasil reliabilitas rix2= 0,902. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada hubungan problem focused coping dengan gangguan vicarious trauma pada pekerja kemanusiaan di KKR Aceh (hipotesis ditolak), dengan nilai koefisien korelasi sebesar r = -0,136, dan = 0,221.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 100 Philosophy and Psychology > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa)
Divisions: Fakultas Psikologi > S1 Psikologi
Depositing User: Miftahussurur Miftah
Date Deposited: 01 Jul 2022 03:10
Last Modified: 01 Jul 2022 03:10
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/21667

Actions (login required)

View Item
View Item