Praktik Jual Beli Online Dan Relevansinya Dengan Petunjuk Alquran Di Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh

Nuzulul Fadhilah, 170303056 (2022) Praktik Jual Beli Online Dan Relevansinya Dengan Petunjuk Alquran Di Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Jual Beli Online] Text (Jual Beli Online)
Nuzulul Fadhilah, 170303007, FUF, IAT.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (15MB)

Abstract

Alquran menjelaskan bahwa jual beli haruslah dilaksanakan dengan adanya rasa suka sama suka atau rela sama rela antara penjual dengan pembeli. Akan tetapi di Kecamatan Syiah Kuala, jual beli tidak berjalan sepenuhnya sesuai dengan menggunakan petunjuk Alquran atau tidak sesuai dengan aturan syari’at Islam. Realita di lapangan menunjukkan bahwa terdapat beberapa masalah yang sering terjadi pada aktivitas atau praktik jual beli secara online tersebut. Penelitian ini ialah penelitian lapangan, dengan memakai pendekatan kualitatif yaitu jenis pendekatan dengan cara mengumpulkan data-data hasil pengamatan di lapangan seputaran toko online shop, wawancara dengan penjual dan pembeli online shop, serta dokumentasi yang didapatkan di lapangan. Peneliti menggunakan kualitatif untuk memastikan kebenaran data. Data yang dihasilkan akurat langsung dari lapangan dengan mewawancarai informan yang dipilih. Penulis merelevansikan antara praktik di lapangan dengan pedoman Alquran. Sejauh pengamatan peneliti dengan melakukan wawancara dan menjabarkannya sesuai pedoman pertanyaan yang telah tervalidasikan maka relevansi yang terjadi di praktik jual beli online Gampong Peurada Kecamatan Syiah Kuala penulis menyimpulkan bahwa praktik yang dilakukan tidak berjalan sepenuhnya seperti petunjuk Alquran dan juga kebanyakan dari penjual maupun pembeli belum mengetahui tentang ayat-ayat yang berkenaan dengan jual beli yang harusnya mereka ketahui sehingga bisa diterapkan dalam aktivitas jual beli agar praktik jual beli atau muamalah yang dilakukan tidak sia-sia dan bermanfaat serta mendapat pahala dan ridha Allah swt.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X1 Al-Qur'an dan ilmu yang berkaitan
200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.2 Mu'amalat
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Ilmu Al-Quran dan Tafsir
Depositing User: Nuzulul Fadhilah Dhila
Date Deposited: 01 Jul 2022 04:41
Last Modified: 01 Jul 2022 04:41
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/21671

Actions (login required)

View Item
View Item