Tinjauan Fiqh Muamalah terhadap Kemaslahatan dalam enggunaan Syariah Card pada Bank Syariah Indonesia di Banda Aceh (Analisis dari Konsep Mashalihul Mursalah dan Fatwa DSN-MUI tentang Syariah Card)

Imam Maulana, 170102089 (2022) Tinjauan Fiqh Muamalah terhadap Kemaslahatan dalam enggunaan Syariah Card pada Bank Syariah Indonesia di Banda Aceh (Analisis dari Konsep Mashalihul Mursalah dan Fatwa DSN-MUI tentang Syariah Card). Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Syariah Card] Text (Syariah Card)
Imam Maulana, 170102089, FSH, HES, 085373932608.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (11MB)

Abstract

Syariah Card merupakan kartu yang bertindak seperti kartu kredit berdasarkan hukum dan prinsip syariah yang diatur dalam fatwa DSN-MUI. Kartu kredit merupakan salah satu produk yang digunakan sebagai alternatif dalam melakukan transaksi pembelian tanpa harus mengeluarkan uang tunai. Kehadiran syariah card memberikan kemudahan dalam bertransaksi dan menjadi jawaban atas pertanyaan mengenai keberadaan bank syariah dalam aktivitas keuangan dan ekonomi modern. Munculnya syariah card menimbulkan berbagai manfaat/maslahat dan juga dapat memberikan kerugian/mudarat. Penelitian dalam skripsi ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan syariah card beserta manfaatnya pada BSI Cabang Banda Aceh, untuk mengetahui tinjauan Fatwa DSN-MUI No: 54/DSN-MUI/X/2006 tentang Syariah Card terhadap kegunaan syariah card dan untuk mengetahui tinjauan Fiqh Muamalah dari aspek masalihul mursalah terhadap kemaslahatan dalam penggunaan syariah card. Metode penelitian dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (Field research). Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat sangat merasakan manfaat dari kegunaan syariah card, serta penepan syariah card pada Bank Syariah Indonesia Cabang Banda Aceh sudah sesuai dengan Fatwa DSN-MUI No: 54/DSN-MUI/X/2006, syariah card juga tidak bertentangan dengan mashalihul mursalah.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi)
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 340 Law/Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Imam Maulana Imam
Date Deposited: 18 Jul 2022 02:50
Last Modified: 18 Jul 2022 02:50
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/21915

Actions (login required)

View Item
View Item