Pemanfaatan Arang Aktif Kulit Jengkol (Pithecellobium lobatum) Sebagai Adsorben Dalam Menyisihkan Kadar COD Dan TSS Pada Limbah Cair Tahu

Wirda Febria Putri, 170702005 (2022) Pemanfaatan Arang Aktif Kulit Jengkol (Pithecellobium lobatum) Sebagai Adsorben Dalam Menyisihkan Kadar COD Dan TSS Pada Limbah Cair Tahu. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Limbah Cair Tahu] Text (Limbah Cair Tahu)
Wirda Febria Putri, 170702005, FST, TL, 085260969879.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Produksi tahu menghasilkan limbah padat dan limbah cair. Limbah padat yaitu limbah yang dihasilkan dari proses penyaringan dan proses penggumpalan ampas dari kacang kedelai. Sedangkan limbah cair yaitu limbah yang dihasilkan dari proses pencucian, perebusan, pengepresan dan pencetakan. Limbah cair tahu mengandung bahan organik yang tinggi serta meningkatkan konsentrasi Chemical Oxygen Demand (COD). Limbah cair tahu juga mengandung Total Suspended Solid (TSS) yang merupakan zat padat yang tersuspensi dalam air sehingga menyebabkan limbah cair tahu keruh. Pengolahan limbah cair tahu dengan metode adsorpsi menggunakan arang aktif dapat mengurangi konsentrasi zat pencemar yang terkandung dalam limbah tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi kecepatan pengadukan dalam penyisihan kadar COD dan TSS pada limbah cair tahu. Adsorben yang digunakan merupakan arang aktif dari kulit jengkol (Pithecellobium lobatum) yang diperoleh dari proses karbonisasi pada suhu 350ºC yang diaktivasi dengan HCl 1M. Adsorben yang digunakan merupakan hasil dari pengayakan 100 mesh. Proses adsorpsi pada penelitian ini menggunakan variasi massa arang aktif 2 gram, 4 gram, 6 gram, dan 8 gram serta kecepatan pengadukan 60 rpm dan 120 rpm selama 30 menit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efisiensi penurunan kadar COD sebesar 77,88% dan kadar TSS sebesar 82,92% dengan menggunakan 8 gram arang aktif serta kecepatan pengadukan 120 rpm selama 30 menit.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 600 Technology (Applied Sciences)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Tehnik Lingkungan
Depositing User: Wirda Febria Putri Wirda
Date Deposited: 19 Jul 2022 02:10
Last Modified: 19 Jul 2022 02:10
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/21929

Actions (login required)

View Item
View Item