Peran Dinas Pendidikan Dayah Kota Banda Aceh dalam Mewujudkan Kemandirian Ekonomi Dayah

Murtaza, 170403073 (2022) Peran Dinas Pendidikan Dayah Kota Banda Aceh dalam Mewujudkan Kemandirian Ekonomi Dayah. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Dakwah dan Komunikasi.

[thumbnail of Peran Dinas Pendidikan Dayah  Kota Banda Aceh dalam Mewujudkan Kemandirian Ekonomi Dayah] Text (Peran Dinas Pendidikan Dayah Kota Banda Aceh dalam Mewujudkan Kemandirian Ekonomi Dayah)
Murtaza, 170403073, FDK, MD, 082299844194.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (19MB)

Abstract

Peran Dinas Pendidikan Dayah dalam mewujudkan kemandirian ekonomi dayah di Kota Banda Aceh merupakan sebuah ikhtiar untuk mewujudkan tata kelola Dayah yang mandiri dibidang ekonomi melalui pembinaan dan pelatihan yang dilakukan. Permasalahan dalam penelitian ini adalah sistem pengelolaan manajemen unit usaha yang ada di Dayah belum optimal dilakukan, pendapatan real Dayah yang ada di Banda Aceh masih bersumber dari pendapatan ZISWAF (zakat, infaq, sedekah, dan wakaf), upaya yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan Dayah belum maksimal dimanfaatkan Beberapa Dayah dan belum sepenuhnya mengelola unit usahanya dengan baik. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui peran Dinas Pendidikan Dayah dalam mewujudkan kemandirian ekonomi dayah, dan untuk mengetahui peluang dan tantangan dalam mewujudkan kemandirian ekonomi Dayah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah Kepala Dinas, Kabid SDM dan Manajemen serta Kabid Sarana dan prasarana. Berdasarkan hasil penelitian bahwa: (1) peran Dinas Pendidikan Dayah yaitu pembinanaan dan pelatihan yang meliputi: mendorong dayah untuk menghadirkan unit usaha, mengelola unit usaha, membina para pengelola dayah tentang sistem manajemen keuangan, pelaporan keuangan, dan strategi bisnis. Kemudian membangun konektivitas dengan mitra kerja seperti Disperindagkop UKM, Dinas tenaga Kerja, lembaga keuangan, dan lembaga swadaya masyarakat hal ini dilakukan guna mewujudkan kemandirian ekonomi dayah, (2) peluang dalam rangka mewujudkan kemandirian ekonomi dayah sangat terbuka dengan adanya dukungan pemerintah dalam bentuk pemenuhan sarana dan prasarana untuk dayah dan masih terus melakukan terobosan memberikan pembinaan, tantangan dalam mewujudkan kemandirian ekonomi masih dominannya Dayah yang sumber pendapatannya masih bersumber dari ZISWAF dan terhambatnya pembangunan unit usaha karena areal dayah yang sempit dan harga tanah di Banda Aceh sangat mahal.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Religion (Agama)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Manajemen Dakwah
Depositing User: Murtaza Murtaza
Date Deposited: 05 Aug 2022 02:42
Last Modified: 05 Aug 2022 02:42
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/22300

Actions (login required)

View Item
View Item