Persepsi Masyarakat Terhadap Front Pembela Islam Di Kota Banda Aceh (Studi Pada Gerakan Amar Ma’ruf Nahi Mungkar)

Nyak Riwan, 140403103 (2022) Persepsi Masyarakat Terhadap Front Pembela Islam Di Kota Banda Aceh (Studi Pada Gerakan Amar Ma’ruf Nahi Mungkar). Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Dakwah dan Komunikasi.

[thumbnail of Persepsi Masyarakat Terhadap Front Pembela Islam Di Kota Banda Aceh (Studi Pada Gerakan Amar Ma’ruf Nahi Mungkar)] Text (Persepsi Masyarakat Terhadap Front Pembela Islam Di Kota Banda Aceh (Studi Pada Gerakan Amar Ma’ruf Nahi Mungkar))
NYAK RIWAN, 140403103, FDK, MD, 082274440393.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Front Pembela Islam adalah salah satu organisasi yang muncul sebagai reaksi terhadap distorsi dan deviasi praktik kehidupan umat, terutama umat Islam yang terbawa arus kemaksiatan. FPI bisa berkembang dan melakukan berbagai kegiatan yang mengatas namakan agama Islam. Namun di setiap langkah aksinya mereka sering memakai cara-cara kekerasan walaupun dalam tujuan mencegah kemunkaran. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana Persepsi Tokoh Masyarakat terhadap Gerakan Amar Ma’ruf FPI? Bagaimana Persepsi Tokoh Masyarakat terhadap Gerakan Nahi Munkar FPI? Bagaimana Persepsi Tokoh Masyarakat terhadap Gerakan Dakwah FPI?. Adapun tujuan yang ingin di capai dalam penelitian ini ialah: Untuk mengetahui Persepsi Tokoh Masyarakat terhadap Gerakan Amar Ma’ruf FPI. Untuk mengetahui Persepsi Tokoh Masyarakat terhadap Gerakan Nahi Munkar FPI. Untuk mengetahui Persepsi Tokoh Masyarakat terhadap Gerakan Dakwah FPI. Adapun metode yang digunakan ialah metode deskriptif kualitatif, dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi dan wawancara. Hasil penelitian yang di peroleh berupa : Gerakan amar ma’ruf yang diterapkan oleh FPI didukung oleh masyarakat karena gerakan tersebut sesuai dengan Syari’at Islam dan tidak bertentangan dengan norma-norma yang ada di Kota Banda Aceh. Gerakan nahi munkar yang diterapkan oleh FPI didukung oleh masyarakat karena gerakan tersebut sesuai dengan Syari’at Islam dan tidak bertentangan dengan norma- norma yang ada di Kota Banda Aceh sehingga banyak yang mendukung konsep tersebut untuk dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Gerakan dakwah FPI yang ditemui di Kota Banda Aceh memiliki pandangan yang berebeda-beda dari tiap masyarakat. Selama gerakan dakwah mereka mengarah kepada yang baik, maka masyarakat menyetujui hal tersebut, namun apabila telah mengarah kepada hal yang tidak baik, maka banyak masyarakat akan menentang dakwah tersebut.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Manajemen Dakwah
Depositing User: Nyak Riwan
Date Deposited: 01 Sep 2022 03:02
Last Modified: 01 Sep 2022 03:02
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/22849

Actions (login required)

View Item
View Item