Pengaruh Model Two Stay-Two Stray (TSTS) Terhadap Keaktifan dan Hasil Belajar Matematika Siswa di SMP

Adzania Salsabila, 160205086 (2022) Pengaruh Model Two Stay-Two Stray (TSTS) Terhadap Keaktifan dan Hasil Belajar Matematika Siswa di SMP. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Pengaruh Model Two Stay-Two Stray (TSTS) Terhadap Keaktifan dan Hasil Belajar Matematika Siswa di SMP] Text (Pengaruh Model Two Stay-Two Stray (TSTS) Terhadap Keaktifan dan Hasil Belajar Matematika Siswa di SMP)
Adzania Salsabilla, 160205086, FTK, PMA, 082247039219.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (10MB)

Abstract

Keaktifan belajar sangat penting dimiliki oleh setiap siswa, siswa yang aktif akan menghasilkan hasil belajar yang lebih baik. Pada kenyataanya, terdapat kurangnya keaktifan, kesadaran, serta motivasi dari diri sendiri untuk belajar. Hal ini dapat dilihat dari hasil belajar siswa yang sebagian besar kurang mencapai nilai KKM, siswa identik belajar hanya jika dipaksa. Salah satu cara yang dapat digunakan adalah dengan menggunakan model Two Stay-Two Stray (TSTS). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui keaktifan dan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran Two Stay-Two Stray (TSTS) pada siswa SMP Swasta Islam Al-Falah. Langkah-langkah model Two Stay-Two Stray (TSTS) adalah Persiapan, Presentasi Guru, Kegiatan Kelompok, Formalisasi, Evaluasi Kelompok dan Penghargaan. Hipotesis dalam penelitian ini adalah keaktifan dan hasil belajar matematika siswa yang diajarkan dengan model pembelajaran Two Stay-Two Stray (TSTS) lebih baik daripada diterapkan dengan pembelajaran langsung. Rancangan penelitian yang digunakan penelitian Quasi Eksperimen, desain penelitian menggunakan desain Pre-test Post-test control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Swasta Islam Al-Falah. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VIII-A sebagai kelas eksperimen dan VIII-B sebagai kelas kontrol. Penelitian ini melibatkan dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Pengumpulan data menggunakan tes tulis dan lembar observasi. Pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakaukan secara acak atau cluster sampling. Hasil penelitian menggunakan statistik uji t_hitung = 4,48 dan t_tabel = 1,30 maka t_hitung > t_tabel sehingga terima H_1 dan dapat disimpulkan bahwa hasil belajar siswa yang diajarkan dengan model pembelajaran Two Stay-Two Stray (TSTS) lebih baik dari hasil belajar siswa yang diajarkan dengan pembelajaran langsung.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Adzania Salsabila
Date Deposited: 02 Sep 2022 02:50
Last Modified: 02 Sep 2022 02:50
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/22864

Actions (login required)

View Item
View Item