Penguatan Aqidah Mualaf (Studi Implementasi Program Pendampingan Baitul Mal di Kabupaten Aceh Singkil)

Nuramelia Putri, 180403020 (2022) Penguatan Aqidah Mualaf (Studi Implementasi Program Pendampingan Baitul Mal di Kabupaten Aceh Singkil). Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Dakwah dan Komunikasi.

[thumbnail of Penguatan Aqidah Mualaf (Studi Implementasi Program Pendampingan Baitul Mal di Kabupaten Aceh Singkil)] Text (Penguatan Aqidah Mualaf (Studi Implementasi Program Pendampingan Baitul Mal di Kabupaten Aceh Singkil))
Nuramelia Putri, 180403020, FDK, MD, 085835723037.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Penguatan Aqidah Mualaf (Studi Implementasi Program Pendampingan Baitul Mal di Kabupaten Aceh Singkil). Fokus kajian yang dilakukan terkait model implementasi pendampingan Baitul Mal dalam penguatan aqidah Mualaf di Kabupaten Aceh Singkil, metode pendampingan Baitul Mal dalam penguatan aqidah Mualaf di Kabuaten Aceh Singkil dan kendala Baitul Mal dalam mengimplementasikan program pendampingan dalam penguatan aqidah Mualaf di Kabupaten Aceh Singkil. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui model implementasi pendampingan Baitul Mal dalam penguatan aqidah Mualaf di Kabupaten Aceh Singkil, dan untuk mengetahui metode pendampingan Baitul Mal dalam penguatan aqidah Mualaf di Kabuaten Aceh Singkil serta untuk mengetahui kendala Baitul mal dalam mengimplementasikan program pendampingan dalam penguatan aqidah Mualaf di Kabupaten Aceh Singkil. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan Hasil penelitian menunjukkan bahwa model implementasi pendampingan Baitul Mal dalam penguatan aqidah Mualaf di Kabupaten Aceh Singkil yaitu merujuk kepada model implementasi generasi I (Top-Down), Metode pendampingan Baitul Mal dalam penguatan aqidah Mualaf di kabupaten Aceh Singkil merujuk kepada model implementasi generasi I (Top-Down), Baitul Mal menggunakan metode pengajaran, yaitu dengan metode ceramah, metode diskusi dan metode praktek. Dalam mengimplementasikan program pendampingan dalam penguatan aqidah Mualaf di Kabupaten Aceh Singkil terdapat berbagai kendala yang di hadapi Baitul mal, pertama Kurang tersedianya Sumber daya manusia (SDM)/ ustad yang melakukan pendampingan Mualaf. kedua salary atau kompensasi yang diberikan kepada guru pendamping belum memenuhi standart, ketiga sarana dan prasarana yang belum lengkap untuk memobilisasi kegiatan pendampingan Mualaf keempat belum tersedianya media center untuk pelaksanaan kegiatan penguatan aqidah Mualaf yang terpusat pada tempat tersebut, kelima Belum adanya kerja sama dengan lembaga khusus yang menangani Mualaf dan segala permasalahan dan kurangnya perhatian masyarakat dan para pengusaha dalam mendukung program penguatan aqidah.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Manajemen Dakwah
Depositing User: Nuramelia Putri
Date Deposited: 08 Sep 2022 02:58
Last Modified: 08 Sep 2022 02:58
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/22990

Actions (login required)

View Item
View Item