Estimasi Populasi Kedih (Presbytis thomasi) Di Stasiun Penelitian Soraya Kawasan Ekosistem Leuser Kecamatan Sultan Daulat Kota Subulussalam

Angga Syatriandi, 170703062 (2022) Estimasi Populasi Kedih (Presbytis thomasi) Di Stasiun Penelitian Soraya Kawasan Ekosistem Leuser Kecamatan Sultan Daulat Kota Subulussalam. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang primata] Text (Membahas tentang primata)
Angga Syatriandi, 170703062, FST, BIO,.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Kedih (Presbytis thomasi) merupakan salah satu jenis primata yang telah terancam keberadaannya, dan merupakan satwa yang dilindungi berdasarkan SK Menteri Kehutanan tanggal 10 Juni 1991 No 301/ktps/II/1991, Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia No 122 Tahun 2018, Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia No P.106/MENLHK/SETJEN/KUM.1/6/2018 serta Undang-undang No.5 tahun 1990. IUCN Red List menyatakan data status konservasi kedih masuk dalam kategori Vurnerable dan Apendix II dalam CITES. Berdasarkan wawancara dan observasi yang dilakukan pada Oktober 2020 dengan pengelola Stasiun Penelitian Soraya diketahui bahwa kedih ditemukan di kawasan Stasiun Penelitian Soraya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui estimasi kepadatan populasi dan sebaran populasi kedih di kawasan Stasiun Penelitian Soraya Kawasan Ekosistem Leuser. Penelitian ini dilaksanakan pada April – Juni 2021 di Stasiun Penelitian Soraya, dengan menggunakan metode jelajah (eksplorasi) dengan menelusuri jalan yang sudah disediakan oleh pihak pengelola Stasiun Penelitian Soraya, dimana jarak setiap jalur 1,5 km hingga 5 km. Data dianalisis menggunakan rumus kepadatan populasi dan indeks morisita. Kepadatan populasi kedih yang ditemukan di Stasiun Penelitian Soraya adalah 0,0527 individu/Ha, dimana di setiap 1 Ha kawasan Stasiun Penelitian Soraya berjumlah 1 individu yang mewakili setiap kawasan. Adapun sebaran kelompok kedih yang ditemukan di Stasiun Penelitian Soraya adalah sebaran kelompok acak (random). Setiap kelompok kedih yang ditemukan selama penelitian ini tidak jauh ditemukan dari sumber air (sungai dan aliran air). Kelompok yang paling sering dan mudah ditemukan adalah kelompok A yang berada di jalur A dikarenakan kelompok ini yang paling dekat dengan sungai besar (Sungai Soraya).

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat) > 577 Ekologi
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Biologi
Depositing User: Angga Syatriandi Angga
Date Deposited: 23 Sep 2022 03:16
Last Modified: 23 Sep 2022 03:16
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/23320

Actions (login required)

View Item
View Item