Mekanisme Peliputan Dan Pemberitaan Di Harian Serambi Indonesia

Muhammad Ridha S, 411307100 (2019) Mekanisme Peliputan Dan Pemberitaan Di Harian Serambi Indonesia. Other thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Mekanisme Peliputan Dan Pemberitaan Di Harian Serambi Indonesia] Text (Mekanisme Peliputan Dan Pemberitaan Di Harian Serambi Indonesia)
Muhammad Ridha S, 411307100, FDK, KPI, 085207108207.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh berita-berita yang diliput oleh Harian Serambi Indonesia. Dimana berita tersebut meliputi macam-macam peristiwa yang terjadi di Aceh maupun di luar Aceh. Contoh berita yang diliput misalnya seperti peristiwa konflik,investigasi, bencana alam. di balik itu semua banyak tantangan dan rintangan yang harus mereka hadapi untuk menghasilkan berita yang menarik dan berkualitas serta mudah dipahami oleh masyarakat. Adapun rumusan masalah 1). Bagaimana mekanisme peliputan di Serambi Indonesia dalam menjaga kualitas berita 2). Bagaimana hambatan peliputan serambi indonesia. Adapun yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah 1). mengetahui mekanisme peliputan dan pemberitaan di Harian Serambi Indonesia 2). Untuk mengetahui hambatan peliputan dan pemberitaan di Harian Serambi Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi wawancara dan dokumentasi. Adapun hasil penelitian adalah 1). Berdasarkan data-data yang terkumpul juga diketahui bahwa dalam peliputan wartawan memperhatikan alat untuk persiapan untuk meliput dan menerapkan kaidah-kaidah (etika) peliputan dimana kaidah tersebut meliputi sopan santun, mengetahui posisi orang yang akan diwawancarai, tidak memaksakan kehendak orang yang akan diwawancarai, mengakrabkan diri dengan sumber informasi, serta menyajikan informasi secara objektif artinya sesuai dengan kejadian yang sesungguhnya. Serambi Indonesia juga memiliki lima cara untuk mendapatkan berita yang pertama by desaign (Dirancang), by Accident (Tiba-tiba), by invitation (undangan), by notification (pemberitahuan), by inisiatif or by person (Dari seseorang), ada empat benefit (manfaat) yang harus diperhatikan oleh wartawan agar beritanya berkualitas. Pertama Practical benefit (Praktis), kedua Intelektual benefit (harus mendidik), Emosional benefit (memancing emosi), Spritual benefit (nilai spiritual). Serambi Indonesia ada dua hal yang harus diperhatikan untuk mendapatkan berita yang berkualitas, adapun unsur yang sangat diperhatikan dalam berita Serambi Indonesia adalah berita yang memiliki unsur penting dan juga harus ada unsur yang menarik. Sebaik-baik berita yang mengandung unsur penting dan menarik. 2). Adapun hambatan yang sering diterima oleh wartawan yaitu hambatan situasi atau keadaan yang tidak memungkinkan, di saat konflik wartawan juga pernah mendapat serangan fisik dari pihak yang berseteru. Kamera di hancurkan, dan lain sebagainya. Hambatan selanjutnya di saat meliput berita jurnalisme investigasi, bagi mereka liputan investigasi ini merupakan sesuatu yang berat bagi mereka, sehingga sebelum meliput atau menggali sesuatu yang dirahasiakan mereka harus merencanakannya semaksimal mungkin sehingga terjadinya sesuatu yang tidak diinginkan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial > 302.2 Komunikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Muhammad Ridha S Reza
Date Deposited: 04 Oct 2022 03:11
Last Modified: 04 Oct 2022 03:11
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/23522

Actions (login required)

View Item
View Item