Pengaruh Penggunaan Media Buah Kopi Untuk Pengenalan Konsep Penjumlahan Pada Anak Kelompok B Di Paud Harsya Ceria Banda Aceh

Khairina, 170210123 (2022) Pengaruh Penggunaan Media Buah Kopi Untuk Pengenalan Konsep Penjumlahan Pada Anak Kelompok B Di Paud Harsya Ceria Banda Aceh. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Pengaruh Penggunaan Media Buah Kopi Untuk Pengenalan Konsep Penjumlahan Pada Anak Kelompok B Di Paud Harsya Ceria Banda Aceh] Text (Pengaruh Penggunaan Media Buah Kopi Untuk Pengenalan Konsep Penjumlahan Pada Anak Kelompok B Di Paud Harsya Ceria Banda Aceh)
Khairina, 170210123, FTK, PIAUD, 082245216747.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (14MB)

Abstract

Konsep penjumlahan merupakan penambahan sekelompok bilangan atau lebih menjadi suatu bilangan yang disebut jumlah. Pengenalan konsep penjumlahan anak di PAUD Harsya Ceria Banda Aceh masih kurang, karena belum diterapkan pengenalan konsep penjumlahan di sekolah. Jadi anak belum mengetahui tentang pengenalan konsep penjumlahan dan anak-anak juga belum mengetahui tentang buah kopi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media buah kopi untuk pengenalan konsep penjumlahan pada anak Kelompok B di PAUD Harsya Ceria, Lingke, Kota Banda Aceh. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen menggunakan desain one group pretest-posttest design. Subjek dalam penelitian ini adalah anak usia 5-6 tahun yaitu anak kelompok B yang berjumlah 11 peserta didik. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan lembar tes untuk melihat pengenalan konsep penjumlahan menggunakan media buah kopi. Dalam penelitian ini, peneliti mendapatkan hasil dimana pengenalan konsep penjumlahan pada anak kelompok B sebelum menggunakan media buah kopi dengan nilai rata-rata 2 dengan kriteria Mulai Berkembang (MB), dan pengenalan konsep penjumlahan pada anak kelompok B setelah menggunakan media buah kopi dengan nilai rata-rata 2,5 dengan kriteria Berkembang Sesuai Harapan (BSH). Berdasarkan hasil analisis uji-t diperoleh thitung = 3,04 dan ttabel = 1,812 dengan derajat bebas (db) 10 pada taraf signifikan α = 0,05. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan media buah kopi untuk pengenalan konsep penjumlahan anak ada pengaruh yang signifikan antara skor peroleh tes awal (pretetst) dengan skor tes akhir (posttest). Hal ini dapat dibuktikan dengan nilai thitung yang diperoleh adalah 3,04 dan ttabel 1,812. Jadi thitung>ttabel sehingga Ha diterima dan Ho ditolak.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Guru Raudhatul Athfal
Depositing User: Khairina Khairina
Date Deposited: 11 Oct 2022 02:37
Last Modified: 11 Oct 2022 02:37
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/23597

Actions (login required)

View Item
View Item