Manajemen Pengumpulan Zakat Profesi Pada Baitul Mal Aceh

Rahmad Efendi, 160403054 (2022) Manajemen Pengumpulan Zakat Profesi Pada Baitul Mal Aceh. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Manajemen Pengumpulan Zakat Profesi Pada Baitul Mal Aceh] Text (Manajemen Pengumpulan Zakat Profesi Pada Baitul Mal Aceh)
Rahmad Efendi, 160403054, FDK, MD, 082281200677.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini berjudul: “Manajemen Pengumpulan Zakat Profesi Pada Baitul Mal Aceh”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sistem pengumpulan zakat profesi di Baitul Mal Aceh dan untuk mengetahui peluang dan kendala dalam pengumpulan zakat profesi. Penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi pada Baitul Mal Aceh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sistem pengumpulan zakat profesi di Baitul Mal Aceh dilakukan dengan sistem pertama, bisa ke counter mencatat nama kemudian memberikan kuitansi bukti setoran zakat, kedua bisa melalui rekening bank melalui aplikasi mobile banking untuk mengantar zakat nya/setoran zakatnya, setelah zakatnya tersetor akan kami kirimkan ke kas daerah, adapun nomor rekening tersebut. Adapun peluang dan kendala dalam pengumpulan zakat profesi yakni, peluannya masih adanya kepercayaan masyarakat terhadap pengelolaan zakat yang dilakukan oleh Baitul Mal Aceh sehingga termotivasi untuk menjadi lebih baik, selain itu masih banyak masyarakat yang belum tersentuh untuk menyalurkan zakatnya melalui Baitul Mal Aceh. Sedangkan kendala adalah masih menemukan pemikiran dari masyarakat yang merasa bahwa zaakat profesi tidak perlu di salurkan sehingga hal ini menjadi kendala dalam menjelaskan tentang pentingnya zakat profesi itu disalurkan, selain itu juga masyarakat tersebut menganggap bahwa, zakat hanya di wajibkan kepada peratani, pedagang dalan lain-lain, pemahaman yang seperti ini sangat keliru mengingat zakat profesi sangat penting untuk disalurkan dan itu telah di perbincangkan oleh para ulama.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Religion (Agama)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Manajemen Dakwah
Depositing User: Rahmad Efendi Ismail
Date Deposited: 12 Oct 2022 02:54
Last Modified: 12 Oct 2022 02:54
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/23648

Actions (login required)

View Item
View Item