Hubungan Panjang Bobot Kerang Darah Anadara Granosa,(Linnaeus, 1758) Di Tepi Pantai Di Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh

Siti Rahmah, 140703039 (2022) Hubungan Panjang Bobot Kerang Darah Anadara Granosa,(Linnaeus, 1758) Di Tepi Pantai Di Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Sains dan Teknologi.

[thumbnail of Hubungan Panjang Bobot Kerang Darah Anadara Granosa, (Linnaeus, 1758) Di Tepi Pantai Di Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh] Text (Hubungan Panjang Bobot Kerang Darah Anadara Granosa, (Linnaeus, 1758) Di Tepi Pantai Di Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh)
SIti Rahmah, 140703039, FST, BI, 082350821875.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (14MB)

Abstract

Kerang darah merupakan salah satu organisme aquatik yang terdistribusi di pesisir pantai Kecamatan Syiah Kuala. Namun demikian sejauh ini kajian terkait hubungan panjang bobot masih belum di ungkap. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis ukuran kerang, dan hubungan panjang bobot. Sebanyak 300 kerang darah yang di koleksi dari hasil penelitian. Parameter yang di ukur meliputi lebar cangkang dan bobot total. Analisis data meliputi sebaran rentang kelas, hubungan panjang bobot, dan rasio bobot total. Hasil penelitian menunjukkan bahwa selang kelas panjang yang paling terendah terdapat pada lokasi Alue Naga dengan panjang 24-26 berjumlah 3 ekor sedangkan selang kelas panjang paling tertinggi terdapat di lokasi Syiah Kuala dengan panjang 30-32 berjumlah 35 ekor. Frekuensi selang kelas bobot yang paling terendah terdapat pada lokasi Syiah Kuala dan Tibang dengan bobot 47,25-52,24 sebanyak 2 ekor dan selang kelas bobot yang paling tertinggi terdapat pada lokasi Deah Raya dengan bobot 12,25-17-22,24 berjumlah 39 ekor. Semua sampel kerang darah dari tiga pantai yang berbeda bersifat alometrik negatif (b<3) atau pertumbuhan panjang lebih cepat di banding pertumbuhan bobot. Persentase bobot total yang paling tertinggi yang di dapat pada lokasi yang berbeda terdapat di wilayah Alue Naga dan wilayah Tibang. Dalam hal ini kerang darah yang di dapat pada wilayah Tibang lebih terlihat kepertumbuhan cangkang daripada berat isi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Biologi
Depositing User: Siti Rahmah
Date Deposited: 28 Oct 2022 02:36
Last Modified: 28 Oct 2022 02:36
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/24010

Actions (login required)

View Item
View Item