Pelayanan Administrasi Kependudukan Pada Masa Covid-19 (Studi Kasus Pada Kantor Keuchik Desa Neuheun Kecamatan Mesjid Raya)

Vira Rahmita, 170802147 (2022) Pelayanan Administrasi Kependudukan Pada Masa Covid-19 (Studi Kasus Pada Kantor Keuchik Desa Neuheun Kecamatan Mesjid Raya). Other thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Pelayanan Administrasi Kependudukan Pada Masa Covid-19 (Studi Kasus Pada Kantor Keuchik Desa Neuheun Kecamatan Mesjid Raya)] Text (Pelayanan Administrasi Kependudukan Pada Masa Covid-19 (Studi Kasus Pada Kantor Keuchik Desa Neuheun Kecamatan Mesjid Raya))
Vira Rahmita, 170802147, FISIP, IAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Administrasi kependudukan dan catatan sipil adalah rangkaian kegiatan penataan dan penertiban dalam penertiban dokumen dan data kependudukan melalui pendaftaran penduduk, pencatatan sipil, pengelolaan informasi administrasi kependudukan serta pendayagunaan hasilnya untuk pelayanan publik dan pembangunan sektor lain. Banyaknya layanan yang harus diberikan terhadap masyarakat terkait dengan administrasi kependudukan dengan berbagai prosedur yang harus ditempuh oleh masyarakat yang membutuhkan layanan tersebut, tentunya menjadi tugas dan tanggung jawab aparatur Negara, tidak terkecuali bagi aparatur pemerintahan di tingkat Desa. Administrasi pemerintahan desa adalah keseluruhan proses kegiatan pencatatan data dan informasi mengenai pemerintahan desa pada buku registrasi desa. Salah satu administrasi pemerintahan desa adalah administrasi penduduk. Dimana administrasi kependudukan merupakan kegiatan pencatatan data dan informasi mengenai kependudukan pada buku administrasi kependudukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelayanan pemerintah Gampong Neuheun Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar dalam melayani proses pengurusan administrasi kependudukan dan faktor penghambat yang mempengaruhi kinerja pemerintah Gampong Neuheun Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar dalam melayani proses pengurusan administrasi kependudukan selama pandemi Covid-19. Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan latar alamiah, menggunakan manusia sebagai instrumen utama, menggunakan metode kualitatif (pengamatan, wawancara, atau studi dokumen). Untuk menjaring data, menganalisis data secara deskriptif, lebih mementingkan proses daripada hasil, membatasi masalah penelitian berdasarkan fokus, menggunakan kriteria tersendiri untuk memvalidasi data, menggunakan desain sementara (yang dapat disesuaikan dengan kenyataan di lapangan). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pelayanan aparatur Gampong Neuheun Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar sudah terlaksana secara optimal, walaupun bahaya Virus Covid-19 mengancam mereka. Masyarakat Gampong Neuheun senantiasa dapat berurusan di di Kantor Keuchik dengan mengikuti Prokes. Faktor penghambat pelayanan administrasi kependudukan di kantor keuchik Gampong Neuheun adalah petugas kurang professional dan tidak disiplin. Selain itu, dipihak masyarakat tidak mengikuti prokes dan tidak lengkap syarat.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 304 Faktor yang mempengaruhi tingkah laku sosial
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Vira Rahmita Vira
Date Deposited: 02 Nov 2022 02:42
Last Modified: 02 Nov 2022 02:42
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/24074

Actions (login required)

View Item
View Item