Keanekaragaman Makrozoobentos Dikawasan Wisata Sungai Sarah Leupung Kabupaten Aceh Besar Sebagai Penunjang Praktikum Ekologi Hewan

Susi Ariyanti, 160207162 (2022) Keanekaragaman Makrozoobentos Dikawasan Wisata Sungai Sarah Leupung Kabupaten Aceh Besar Sebagai Penunjang Praktikum Ekologi Hewan. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Keanekaragaman Makrozoobentos Dikawasan Wisata Sungai Sarah Leupung Kabupaten Aceh Besar Sebagai Penunjang Praktikum Ekologi Hewan] Text (Keanekaragaman Makrozoobentos Dikawasan Wisata Sungai Sarah Leupung Kabupaten Aceh Besar Sebagai Penunjang Praktikum Ekologi Hewan)
Susi Aryanti, 160207162, FTK, PBL, 082365220498.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (13MB)

Abstract

Makrozoobenthos adalah organisme yang hidup pada dasar perairan, dan merupakan bagian dari rantai makanan yang keberadaannya bergantung pada populasi organisme yang tingkatnya lebih rendah. Makrozoobenthos juga merupakan sumber makanan utama bagi organisme lainnya seperti ikan demersal. Makrozoobentos organisme yang hidup menetap (sesile) dan memiliki daya adaptasi yang bervariasi terhadap kondisi longkungan. Keanekaragaman adalah keseluruhan gen, spesies, dan ekosistem di dalam suatu wilayah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi Keanekaragaman Makrozoobenthos di Kawasan Wisata Sungai Sarah Leupung Kabupaten Aceh Besar, untuk menganalisis hasil uji kelayakan terhadap output yang dihasilkan pada penelitian ini sebagai penunjang pratikum Ekologi Hewan. uji kelayakan produk hasil penelitian. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dan kuantitatif dan Penentuan objek dalam penelitian ini dilakukan dengan cara purposive sampling yaitu teknik penentuan objek dengan pertimbangan tertentu. Hasil penelitian yang telah dilakukan di sungai Sarah Kabupaten Aceh Besar didapatkan 15 jenis dengan jumlah total individu 1666 dari 9 famili. Jenis Makrozobentos yang terdapat di Kawasan Sungai Sarah Kabupaten Aceh Besar diantaranya, Pila ampullaceal, Pomacea canaiculata , Gerris lateralis , Parathelphusa convexa , Neritina pulligera , Clithon retropictum, Melanoides tuberculata, Brotia costula , Brotia testunaria , Faunus ater , Macrobachium equidens dan Planorbis trivolvis.Kelayakan produk hasil penelitian berupa modul praktikum oleh ahli materimemperoleh persentase 84% dengan katagori layak, serta kelayakan modul praktikum oleh ahli media memperoleh persentase 80% dengan katagori layak.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Susi Ariyanti
Date Deposited: 07 Dec 2022 02:32
Last Modified: 07 Dec 2022 02:32
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/24534

Actions (login required)

View Item
View Item