Peran Panwaslih Kabupaten Nagan Raya Dalam Menyelesaikan Sengketa Proses Pemilu Tahun 2019 (Studi Kasus Di Panwaslih Kabupaten Nagan Raya Pada Pemilu Tahun 2019)

Burhanuddin.S, 160801055 (2022) Peran Panwaslih Kabupaten Nagan Raya Dalam Menyelesaikan Sengketa Proses Pemilu Tahun 2019 (Studi Kasus Di Panwaslih Kabupaten Nagan Raya Pada Pemilu Tahun 2019). Other thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Peran Panwaslih  Kabupaten  Nagan Raya Dalam Menyelesaikan Sengketa Proses Pemilu Tahun 2019 (Studi Kasus Di Panwaslih  Kabupaten Nagan Raya Pada Pemilu Tahun 2019)] Text (Peran Panwaslih Kabupaten Nagan Raya Dalam Menyelesaikan Sengketa Proses Pemilu Tahun 2019 (Studi Kasus Di Panwaslih Kabupaten Nagan Raya Pada Pemilu Tahun 2019))
Burhanuddin.S, 160801055, FISIP, IPOL, 082281869975.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Panwaslih memiliki peran yang diamanahkan oleh undang – undang nomor 7 tahun 2017 tentang pemilu untuk menyelesaikan sengketa proses pemilu di Indonesia. Pada pemilu tahun 2019 adanya pengajuan permohonan sengketa dari beberapa partai politik kepada bawaslu terkait kebijakan surat keputusan KIP yang dituliskan dalam berita acara yang Munurut partai politik bahwa KIP tidak menjalankan wewenangnya sesuai dengan undang – undang yang berlaku. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran panwaslih Nagan Raya dalam menyelesaikan sengketa proses pemilu legislatif tahun 2019, dan mengetahui apakah proses penyelesaian sengketa itu berdampak. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif melalui pendekatan Kualitatif, dengan sumber data yang diambil berdasarkan hasil observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa panwaslih Nagan Raya sudah melaksanakan perannya dalam menyelesaikan sengketa pada pemilu tahun 2019 sesuai dengan peraturan yang terdapat dalam undang – undang, sehingga peran yang dijalankan tersebut berdampak terhadap situasi politik pada pemilu tahun 2019, dampak tersebut secara jelas terletak pada hasil akhir yang positif dimana pada pemilu
2019 di kabupaten Nagan Raya berjalan dengan aman, damai, adil, minimnya kecurangan dan pelanggaran pemilu. Adapun dampak penyelesaian yang dilakukan secara adil meningkatnya kepercayaan partai politik terhadap kenetralan panwaslih dengan demikian meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemilu maka proses pemilu di tahun 2019 berjalan dengan tertib dan aman. Panwaslih Nagan Raya bersikap netral, dengan tidak memihak pada partai politik tertentu.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 320 Political and Government Science (Ilmu Politik dan Pemerintahan)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Politik
Depositing User: Burhanuddin.S Burhan
Date Deposited: 16 Dec 2022 02:54
Last Modified: 16 Dec 2022 02:54
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/24737

Actions (login required)

View Item
View Item