Dampak Komunikasi Toxic Friendship Dengan Teman Sebaya Terhadap Prestasi Pendidikan Di Geulanggang Gampong, Bireuen

Fernandi, 180401014 (2022) Dampak Komunikasi Toxic Friendship Dengan Teman Sebaya Terhadap Prestasi Pendidikan Di Geulanggang Gampong, Bireuen. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Dampak Komunikasi] Text (Dampak Komunikasi)
Fernandi, 180401014, FDK, KPI, 085270584133.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (8MB)

Abstract

Toxic friendship kerap muncul dibeberapa kelompok pertemanan. Komunikasi toxic friendship dengan teman sebaya memiliki pola komunikasi dengan berbahasa dan juga tindakan yang dinilai buruk, tentunya dapat memengaruhi perilaku komunikasi mereka, baik komunikasi secara verbal maupun nonverbal. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui komunikasi toxic friendship dengan teman sebaya melalui pesan verbal dan nonverbal dan untuk mengetahui dampak komunikasi toxic friendship dengan teman sebaya terhadap prestasi pendidikan di Geulanggang Gampong, Bireuen. Penelitian ini bersifat kualitatif dengan penelitian deskriptif yaitu peneliti menghasilkan data, tulisan, dan tingkah laku, yang dapat dianalisis dan diamati untuk mengungkapkan suatu realita atau fakta fenomena sosial yang terjadi pada remaja. Sumber data yang digunakan yaitu sumber data primer dan sekunder dengan jumlah informan sebanyak 10 orang remaja. Teknik untuk dapat memperoleh data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Proses analisis data dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya perbedaan kondisi yang dialami masing-masing remaja dalam menanggapi respon yang diberikan toxic friendship. Komunikasi toxic friendship yang dialami oleh remaja Geulanggang Gampong yang mendapatkan bentuk komunikasi verbal dan juga nonverbal, serta bentuk perilaku toxic friendship yang dominan dialami beberapa remaja yaitu pengkritik dan selalu bergantung, dari kedua poin tersebut dapat mempengaruhi pada prestasi pendidikan remaja. Ada beberapa dari remaja yang dimintai keterangan, mengatakan bahwa sebagian dari mereka terganggu hingga sampai prestasi pendidikannya menurun tanpa ada peningkatan. Kemudian dampak yang dialami dominan merasakan kemarahan yang juga dapat mempengaruhi pada proses belajarnya. Respon yang timbul dari beberapa remaja yaitu memilih diam dan meninggalkan circle pertemanan tersebut adapula memilih bertahan dan membicarakannya secara baik-baik.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama)
200 Religion (Agama) > 297 Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Fernandi Nandi
Date Deposited: 22 Dec 2022 03:10
Last Modified: 22 Dec 2022 03:10
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/24840

Actions (login required)

View Item
View Item