Prokrastinasi Akademik Mahasiswa Bimbingan dan Konseling dan Implikasi terhadap Layanan BK

Putri Santri, 150213066 (2022) Prokrastinasi Akademik Mahasiswa Bimbingan dan Konseling dan Implikasi terhadap Layanan BK. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Prokrastinasi akademik mahasiswa] Text (Prokrastinasi akademik mahasiswa)
Putri Santri, 150213066, FTK, BK, 082216750661.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (6MB)

Abstract

prokrastinasi merupakan kecenderungan menunda untuk mengerjakan dan menyelesaikan tugas dalam bidang akademik secara tuntas, tentunya ini dianggap sebagai sesuatu yang menghambat proses belajar. Prokrastinasi banyak terjadi di kalangan mahasiswa termasuk pada mahasiswa Bimbingan dan Konseling Universitas Islam negeri Ar-Raniry. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar tingkat prokrastinasi yang terjadi pada mahasiswa Bimbingan dan Konseling dan bagaimana implikasi dari layanan Bimbingan dan Konseling dalam menangani kebiasaan prokrastinasi ini. Populasi dari penelitian ini ialah mahasiswa Prodi Bimbingan dan Konseling angkatan 2018, 2019 dan 2020 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Ar-Raniry, yang berjumlah 234 mahasiswa dengan tingkat prokrastinasi rendah, sedang dan tinggi. Sample penelitian berjumlah 33 mahasiswa yang mewakili dari angkatan 2018, 2019 dan 2020. Sample dipilih melalui teknik probability sampling dan jenis probability sampling yang peneliti gunakan adalah cluster random sampling, setiap anggota populasi memiliki peluang yang sama untuk dipilih menjadi sample, dimana sample yang dipilih ini dapat mempresentasikan seluruh anggota populasi penelitian . Pengumpulan data yang digunakan adalah skala likert. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas dan analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa prokrastinasi yang terjadi pada mahasiswa Prodi Bimbingan dan Konseling Fakultas Tarbiyah dan keguruan Universitas Islam Negeri Ar-Raniry berada pada kategori sedang yaitu dengan persentase 79% atau sebanyak 26 orang dari 33 sample mahasiswa Prodi Bimbingan dan Konseling yang diambil, dan upaya yang dapat diberikan untuk menangani prokrastinasi ini ialah dengan memberikan layanan bimbingan dan konseling yaitu, layanan informasi, diskusi kelompok, konseling kelompokdan layanan konseling individual.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Pembimbing: 1. Mukhlis, M.Pd 2. Annisa Apriliyanti, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Prokrastinasi Akademik, Layanan BK
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 303 Proses sosial
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Konseling
Depositing User: Putri Santri Putri
Date Deposited: 26 Dec 2022 03:01
Last Modified: 26 Dec 2022 03:01
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/24881

Actions (login required)

View Item
View Item