Hubungan Regulasi Emosi dengan Self Efficacy pada Guru TK di Kecamatan Syiah Kuala

Nurul Hafizah, 180901123 (2023) Hubungan Regulasi Emosi dengan Self Efficacy pada Guru TK di Kecamatan Syiah Kuala. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang Regulasi Emosi dengan Self Efficacy] Text (Membahas tentang Regulasi Emosi dengan Self Efficacy)
Nurul Hafizah, 180901123, FPSI, PSI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan self efficacy dengan regulasi emosi pada guru Taman Kanak-Kanak. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif deskriptif dengan Jumlah populasi 19 TK di Kecamatan Syiah Kuala Banda Aceh dan sampel 117 guru. Pengukuran self efficacy menggunakan alat ukur skala adopsi oleh Ineng Wahyuni (2018) dan pengukuran regulasi emosi alat ukur skala yang dibuat sendiri oleh peneliti berdasarkan aspek dari Thompson (1994). Teknik sampel yang digunakan adalah teknik purposive sampling dengan kriteria lama mengajar minimal 3 bulan, usia minimal 21 tahun, sudah menikah, dan latar belakang pendidikan PAUD. Analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik korelasi product moment dari Pearson. Hasil penelitian ini menunjukkan nilai koefisien korelasi (r) = 0,517 dengan taraf signifikansi 0,000 (p < 0,05), hal ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara Regulasi Emosi dengan Self Efficacy yang dimiliki oleh guru TK di Kecamatan Syiah Kuala. Semakin tinggi Regulasi Emosi maka semakin tinggi pula Self Efficacy pada guru TK di kecamatan Syiah Kuala, sebaliknya Semakin rendah Regulasi Emosi maka semakin rendah pula Self Efficacy pada guru TK di kecamatan Syiah Kuala.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 100 Philosophy and Psychology
Divisions: Fakultas Psikologi > S1 Psikologi
Depositing User: Nurul Hafizah
Date Deposited: 09 Jan 2023 02:13
Last Modified: 09 Jan 2023 02:13
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/25079

Actions (login required)

View Item
View Item