Status Hubungan Mahram Sepersusuan Pada Komunitas Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (Klinik Harapan Bunda Sentra Medika Banda Aceh)

Anggela Sicla Resa, 190101003 (2023) Status Hubungan Mahram Sepersusuan Pada Komunitas Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (Klinik Harapan Bunda Sentra Medika Banda Aceh). Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Syariah dan Hukum.

[thumbnail of Status Hubungan Mahram Sepersusuan Pada Komunitas Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (Klinik Harapan Bunda Sentra Medika Banda Aceh)] Text (Status Hubungan Mahram Sepersusuan Pada Komunitas Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (Klinik Harapan Bunda Sentra Medika Banda Aceh))
Anggela Sicla Resa, 190101003, FSH, HK, 082232370880.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Dalam fatwa MUI No 28 Tahun 2013 tentang Seputar Masalah Donor Air Susu Ibu (istirdla’) menyatakan bahwa pendonoran ASI baik dilakukan secara langsung maupun secara perahan (tidak langsung) dapat mengakibatkan hubungan mahram. Sementara praktek di Banda Aceh pendonoran ASI dilakukan melalui ASI perah yang artinya bayi-bayi tersebut tidak menyusu secara langsung pada ibu susuannya. Maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui praktek ibu susuan dalam komunitas AIMI dan untuk mengetahui bagaimana status hubungan mahram sepersusuan pada komunitas AIMI dalam pandangan hukum Islam. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian hukum empiris. Penelitian hukum empiris merupakan suatu jenis penelitian hukum yang menganalisis dan mengkaji bekerjanya hukum dalam masyarakat Adapun sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sumber data primer terdiri dari hasil wawancara, Al-Qur’an, Hadis serta pandangan para ulama dan data sekunder berupa buku-buku dan artikel yang mendukung data primer. Hasil dari penelitian ini adalah AIMI hanya sebagai pihak ketiga atau pihak yang memfasilitasi pendonoran ASI, namun pada umumnya praktek pendonoran tersebut dilakukan dengan cara pendonor memerah ASI nya sendiri kemudian memasukkan kedalam sebuah kantong ASI, selanjutnya ASI tersebut diberikan kepada bayi yang membutuhkan donor ASI. Status hubungan mahram sepersusuan pada komunitas AIMI dalam pandangan Islam menurut pandangan ulama mazhab yakni Imam Hanafi, Imam Maliki dan Imam Syafi’i mereka sepakat bahwa persusuan tersebut tetap menjadikan hubungan mahram meskipun tidak dilakukan secara langsung, karena yang dilihat disini adalah sampainya air susu tersebut ke perut bayi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Keluarga
Depositing User: Anggela Sicla Resa
Date Deposited: 06 Jan 2023 02:20
Last Modified: 06 Jan 2023 02:20
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/25189

Actions (login required)

View Item
View Item