Pemberdayaan Masyarakat melalui Program Urban Framing kamiKITA Community Centre (Kecamatan Kuta Alam Kota Banda Aceh)

Rina Fauzina, 160404019 (2022) Pemberdayaan Masyarakat melalui Program Urban Framing kamiKITA Community Centre (Kecamatan Kuta Alam Kota Banda Aceh). Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Pemberdayaan Masyarakat] Text (Pemberdayaan Masyarakat)
Rina Fauzina, 160404019, FDK, PMI, 085325745413.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Pemberdayaan masyarakat berkaitan erat dengan upaya penanggulangan masalah-masalah pembangunan seperti pengangguran, kemiskinan dan kesenjangan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan pemberdayaan masyarakat, faktor pendukung dan penghambat melalui program urban farming Kamikita community centre di Kecamatan Kuta Alam Kota Banda Aceh. Metode dalam penelitian ini adalah kualitatif. Subjek dalam penelitian terdiri dari Koordinator UF, Teknisi UF, Pendamping UF, Teknisi Pengolahan Pupuk, Penasehat Hubungan Masyarakat, dan Pekerja. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pemberdayaan masyarakat melalui program urban farming diantaranya; (a) program ini mampu memberdayakan masyarakat dengan membuka lapangan kerja, (b) memberikan pembelajaran bagi masyarakat tentang bercocok tanam, sehingga menciptakan produktifitas bagi masyarakat, (c) menjalin kerjasama antara pihak program kamiKITA dengan aparat desa setempat agar menjaga lingkungan sehat dan bersih melalui kegiatan gotong royong. Faktor pendukung program urban farming melalui adanya kerjasama antara pihak komunitas dengan aparat desa, masyarakat serta ketelibatan PLN, Dinas Lingkungan Hidup, dan Dinas Perhubungan tentang pengolahan sampah daur ulang. Faktor penghambat dalam microgreens adanya hama tanaman. Kurang idealnya lahan sehingga perlunya tenaga yang ekstra bagi para pekerja, kurangnya mesin pengolahan sampah daur ulang serta kurangnya partisipasi sebagian masyarakat dalam kegiatan Urban Farming.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama)
200 Religion (Agama) > 297 Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Rina Fauziana Rina
Date Deposited: 12 Jan 2023 02:38
Last Modified: 12 Jan 2023 02:38
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/25495

Actions (login required)

View Item
View Item