Penggunaan Media Flip Chart Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas V MIN 9 Aceh Utara

Sauusan Amalia, 190209028 (2023) Penggunaan Media Flip Chart Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas V MIN 9 Aceh Utara. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang penggunaan media flip chart untuk meningkatkan hasil belajar siswa] Text (Membahas tentang penggunaan media flip chart untuk meningkatkan hasil belajar siswa)
SKRIPSI SAUSAN AMALIA .pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Berdasarkan hasil observasi dan wawancara yang peneliti lakukan di MIN
9 Aceh Utara kelas V/a, ditemukan permasalahan terkait dengan pembelajaran IPA. Permasalahan yang ditemukan pada siswa kelas V MIN 9 Aceh Utara yaitu kebanyakan siswa kesulitan dalam mengingat materi yang dipelajari. Khususnya pada pembelajaran IPA terdapat banyak materi yang harus diingat dan banyak pembagian-pembagiannya. Oleh karena itu, siswa membutuhkan media pembelajaran khusus yang dapat memudahkan siswa untuk mengingat dan memahami materi yang sedang dipelajari. Penggunaan media Flip Chart dalam pembelajaran IPA dapat menjadi salah satu alternatif bagi guru dan siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan aktivitas guru dalam meningkatkan hasil belajar siswa. (2) Untuk mendeskripsikan aktivitas siswa dalam peningkatan hasil belajar. (3) Untuk menganalisis peningkatan hasil belajar siswa dengan penggunaan media Flip Chart dalam pembelajaran IPA untuk meningkatkan hasil belajar. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dengan subjek penelitian adalah siswa kelasV/a yang berjumlah 20 siswa. KKM individual yang sudah ditetapkan yaitu 68 dan untuk ketuntasan klasikal sebesar 70%. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan tes. Observasi aktivitas guru dalam mengelola pembelajaran pada siklus I memperoleh persentase 80,55% dan siklus II menjadi 93,05%. Observasi aktivitas siswa pada siklus I memperoleh persentase 76,38% dan siklus II menjadi 90,27%. Adapun untuk hasil belajar siswa pada siklus I memperoleh persentase 55% belum mememuhi ketuntasan klasikal dan siklus II menjadi 85% sudah memenuhi ketuntasan klasikal. Jadi dapat disimpulkan bahwa pembelajaran melalui penggunaan media Flip Chart dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Pendidikan dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Sausan Amalia
Date Deposited: 19 Jan 2023 03:14
Last Modified: 19 Jan 2023 03:14
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/25764

Actions (login required)

View Item
View Item