Nurul Azila, 30183804 (2021) Korelasi Antara Kemampuan Mahasiswa Terhadap Nahwu dengan Kemampuan Menulis Insya’ (Studi Korelasi di Prodi Pendidikan Bahasa Arab Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh). Masters thesis, UIN Ar-Raniry.
![[thumbnail of Menulis Insya’]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Nurul Azila, 30183804, PPS, PBA, 085327611002.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (10MB)
Abstract
Mahasiswa pada prodi Pendidikan Bahasa Arab yang belajar Mata Kuliah Insya’ II banyak terdapat kesalahan dalam menulis, baik dari segi kosakata, gaya bahasa, maupun nahwu (tata bahasa). Dari kesalahan-kesalahan ini yang paling banyak ditemukan kesalahannya adalah pada tata bahasa, seperti belum mampu menulis kalimat dengan tepat sesuai dengan kaidah nahwu dalam penulisan insya’. Juga sebagian mahasiswa masih kesulitan dalam menulis kalimat sempurna dalam teks. Di sisi lain berdasarkan nilai pada Kartu Hasil Studi (KHS), nilai mereka berbeda antara mata kuliah Nahwu dan Insya’ yaitu sebagian dari mereka mendapatkan nilai rendah pada mata kuliah Nahwu akan tetapi memperoleh nilai bagus pada mata kuliah Insya’ atau sebaliknya. Sehingga ini merupakan permasalahan utama dalam penelitian ini. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan mahasiswa terhadap nahwu, kemampuan dalam menulis insya’, dan hubungan antara kemampuan nahwu dengan insya’ mahasiswa prodi Pendidikan Bahasa Arab. Penelitian ini menggunakan metode penelitian korelasi karena untuk melihat adakah hubungan antara dua variabel atau lebih. Adapun sampel diambil menggunakan metode purposive sampling yaitu mahasiswa semester 3 unit 2 yang berjumlah 27 mahasiswa karena mereka sudah mempelajari Bahasa Arab kurang lebih selama 2 tahun dan pada semester ini terdapat mata kuliah Nahwu dan Insya’. Dan hasil penelitian yang diperoleh yaitu: pertama, sebanyak 44.44 %, dari mahasiswa memperoleh nilai yang rendah dalam tes kemampuan nahwu, hal ini menunjukkan bahwa sebagian dari mereka tidak menguasai nahwu, sedangkan sebagian yang lain memperoleh nilai cukup sebanyak 37.03 % dari total sampel. Kedua, sebanyak 51.85% dari mahasiswa memperoleh nilai cukup dalam tes kemampuan menulis insya’, sedangkan sebanyak 40.64% dari total sampel memperoleh nilai yang bagus dan ini menunjukkan sebagian dari mahasiswa dapat menguasi kemampuan menulis insya’. Ketiga, terdapat hubungan antara kemampuan nahwu dengan kemampuan menulis insya’ dengan nilai korelasi (r_xy) 0.41 artinya terdapat hubungan positif yang sedang.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) 200 Religion (Agama) > 297 Islam 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) |
Divisions: | Program Pascasarjana > S2 Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | Nurul Azila Azila |
Date Deposited: | 19 Jan 2023 04:28 |
Last Modified: | 19 Jan 2023 04:28 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/25790 |