Korelasi Nilai Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Terhadap Perubahan Budi Pekerti Peserta Didik Muslim Di SMA Negeri 2 Medan

Andien Larasati, 180201005 (2023) Korelasi Nilai Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Terhadap Perubahan Budi Pekerti Peserta Didik Muslim Di SMA Negeri 2 Medan. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Korelasi Nilai Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Terhadap Perubahan Budi Pekerti Peserta Didik Muslim Di SMA Negeri 2 Medan] Text (Korelasi Nilai Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Terhadap Perubahan Budi Pekerti Peserta Didik Muslim Di SMA Negeri 2 Medan)
Andien Larasati, 180201005, FTK, PAI, 081933635157 .pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Pendidikan Agama Islam adalah bimbingan jasmani dan rohani yang berdasarkan nilai Al-qur’an dan hadits terhadap anak, agar terbentuk kepribadian muslim yang sempurna dan mempunyai akhlak yang mulia. Sedangkan budi pekerti merupakan moralitas yang mencakup sikap dan perilaku seseorang. Salah satu cara mengukur tingkat keberhasilan pembelajaran dan pemahaman peserta didik dalam mata pelajaran pendidikan agama Islam adalah dengan melihat nilai mata pelajaran tersebut atau hasil belajar peserta didik. Rumusan masalah dalam skripsi ini yaitu 1. Bagaimana budi pekerti peserta didik di SMA Negeri 2 Medan?
2. Adakah pengaruh antara hasil belajar PAI terhadap perubahan budi pekerti peserta didik di SMA Negeri 2 Medan? 3. Apa saja kendala-kendala guru dalam pembentukan budi pekerti peserta didik di SMA Negeri 2 Medan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan jenis penelitian adalah korelasional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1. Budi pekerti peserta didik di SMA Negeri 2
Medan hampir seluruhnya memiliki budi pekerti yang baik dan hanya beberapa yang memiliki budi pekerti yang kurang baik. 2. Pengaruh antara hasil belajar PAI terhadap perubahan budi pekerti peserta didik di SMA Negeri 2 Medan adalah ada pengaruhnya antara nilai mata pelajaran pendidikan agama Islam dengan perubahan budi pekerti tetapi rendah kemungkinannya. Hal ini tampak pada perolehan rhitung = 0,,278 > rtabel 0,213 dengan interpretasi rendah. 3. Kendala- kendala guru dalam pembentukan budi pekerti peserta didik di SMA Negeri 2 Medan adalah cara guru dalam menyampaikan pembelajaran tersebut masih monoton sehingga peserta didik tersebut jenuh mendengarkan pembelajarannya. Simpulan dari penelitian ini menunjukkan, apabila Pendidika Agama Islam dan budi pekerti bagus maka hasil belajarnya juga meningkat dan ada hubungan yang signifikan antara nilai mata pelajaran pendidikan agama Islam dengan perubahan budi pekerti tetapi rendah kemungkinannya.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Andien Larasati Andien
Date Deposited: 20 Jan 2023 03:11
Last Modified: 20 Jan 2023 03:11
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/25798

Actions (login required)

View Item
View Item