Proses Mediasi Penyelesaian Masalah Mahasiswa Malaysia (Analisis Terhadap Peran Persatuan Kebangsaan Pelajar Malaysia Di Indonesia PKPMI Aceh)

Mu'az Bin Afifudin, 160401143 (2023) Proses Mediasi Penyelesaian Masalah Mahasiswa Malaysia (Analisis Terhadap Peran Persatuan Kebangsaan Pelajar Malaysia Di Indonesia PKPMI Aceh). Other thesis, UIN Ar-Raniry, Banda Aceh.

[thumbnail of Mediasi, Penyelesaian Masalah, Analisis] Text (Mediasi, Penyelesaian Masalah, Analisis)
MUAZ BIN AFIFUDIN 160401143, FDK, KPI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “Proses Mediasi Penyelesaian Masalah Mahasiswa Malaysia (Analisis Terhadap Peran Persatuan Kebangsaan Pelajar Malaysia di Indonesia (PKPMI) Aceh)”. Penelitian ini mengkaji tentang peran Persatuan Kebangsaan Pelajar Malaysia di Indonesia (PKPMI) Aceh dalam menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang timbul di kalangan mahasiswa Malaysia. Setiap negara semestinya mempunyai budaya dan caranya yang tersendiri. Begitu juga yang dialami oleh PKPMI Aceh yang berdiri di lingkungan yang bukan di negara asalnya. Bukan suatu perkara yang mudah bagi sekelompok mahasiswa yang berlainan negara untuk membangunkan dan sekaligus menggerakkan organisasi ini di tengah masyarakat Indonesia khususnya di Aceh. Melihat kepada perkara ini, sudah pasti peran tanggungjawab PKPMI Aceh dalam menjaga kebajikan mahasiswa Malaysia ini dengan melaksanakan pelbagai cara untuk membendung permasalahan akhlak, disiplin dan moral. Adapun tujuan dari penilitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana proses mediasi yang dilakukan oleh PKPMI Aceh dalam menyelesaikan masalah dan mengetahui apa saja kendala yang dihadapi. Untuk memperoleh hasil dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif yang sangat baik digunakan untuk mencari data di lapangan. kemudian juga penulis melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi untuk mengetahui bagaimana PKPMI Aceh menjalankan tanggungjawab mereka menjaga seluruh mahasiswa Malaysia. Hasil dari penilitian ini yaitu, dengan mengeratkan ukhuwah di antara pimpinan dan juga anggota. Ini merupakan tunjung utama bagi keberhasilan sesebuah organisasi itu karena keduanya saling berkait rapat. Seterusnya, pelbagai kegiatan dan program dilaksanakan sepanjang tahun yang bersifat keagamaan, kebajikan dan pembanggunan modal insan agar setiap anggota mendapat manfaat dan terbendung dari melakukan perkara yang tidak diingini sepanjang mereka berdomisili di Aceh.
Kata Kunci: Mediasi, Penyelesaian Masalah, Analisis

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi)
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 307 Komunitas
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Mu'az Afifudin
Date Deposited: 20 Jan 2023 03:15
Last Modified: 20 Jan 2023 03:15
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/25834

Actions (login required)

View Item
View Item