Sirajul Munir, 180206118 (2023) Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Pengelolaan Pemasaran Pendidikan Di SMPN 1 Indra Jaya Kab. Aceh Jaya. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.
Sirajul Munir, 180206118, FTK, MPI, 085270220845.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (9MB)
Abstract
Kepemimpinan kepala sekolah merupakan suatu kemampuan dan kesiapan kepala sekolah untuk mempengaruhi, membimbing, mengarahkan, dan menggerakkan staf sekolah agar dapat bekerja secara efektif dalam rangka mencapai tujuan pendidikan. Pengelolaan adalah suatu proses untuk menggerakkan, mengorganisasikan dan mengerahkan usaha manusia untuk mencapai tujuannya. Pengelolaan juga bisa disimpulkan suatu proses untuk menggerakan suatu lembaga sekolah dalam menjalankan tugas-tugasnya. Pemasaran merupakan suatu proses sosial dan manajerial, baik oleh individu atau kelompok, untuk mendapatkan apa yang dibutuhkan dan diinginkan melalui penciptaan (creation) penawaran, pertukaran produk yang bernilai dengan pihak lain. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui strategi kepala sekolah dalam pemasaran pendidikan di SMP N 1 Indra Jaya, untuk mengetahui faktor pendukung yang mempengaruhi kepala sekolah dalam pemasaran pendidikan di SMP N 1 Indra Jaya, untuk mengetahui kendala kepala sekolah dalam pengelolaan pemasaran pendidikan di SMP N 1 Indra Jaya. Pendekatan yang peneliti gunakan dalam penelitian skripsi ini adalah pendekatan deskriptif analisis. Sebjek penelitian adalah kepala sekolah, waka humas, dan guru. Teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa yang pertama strategi kepala sekolah dalam pemasaran pendidikan di SMP N 1 Indra Jaya sudah menerapkan strategi yang baik, kepala sekolah sudah menerapkan strategi pemasaran yang terbuka luas (broad open strategy), strategi target pasar, strategi posisi kompetetif, dan strategi campuran. Kedua, faktor pendukung untuk mempengaruhi kepala sekolah dalam pengelolaan pemasaran pendidikan meliputi tingginya komitmen kepala sekolah, baik dengan instansi, komite, warga, dan juga dukungan dari orang lain. Ketiga, kendala yang dihadapi kepala sekolah dalam pemasaran pendidikan yaitu kurangnya sarana dan prasarana, personil dan juga donatur yang peduli dengan situasi sekolah sehingga dapat menghambat pengelolaan pemasaran pendidikan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Sirajul Munir |
Date Deposited: | 31 Jan 2023 03:43 |
Last Modified: | 31 Jan 2023 03:43 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/26142 |