Peningkatan Kesejahteraan Wanita Rawan Sosial Ekonomi Melalui Kerajinan Atap Rumbia Di Gampong Lhokmee Kecamatan Sakti Kabupaten Pidie

Khairatun Zuhra, 180405025 (2023) Peningkatan Kesejahteraan Wanita Rawan Sosial Ekonomi Melalui Kerajinan Atap Rumbia Di Gampong Lhokmee Kecamatan Sakti Kabupaten Pidie. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Khairatun Zuhra, 180405025, FDK, PKS, 082269998405.pdf] Text
Khairatun Zuhra, 180405025, FDK, PKS, 082269998405.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul Peningkatan Kesejahteraan Wanita Rawan Sosial Ekonomi Melalui Kerajinan Atap Rumbia Di Gampong Lhokmee Kecamatan Sakti Kabupaten Pidie. Kerajinan atap rumbia merupakan salah satu potensi sumber penghasilan di Gampong Lhokmee, terutama bagi wanita rawan sosial ekonomi. Dikatakan rawan sosial ekonomi karena kondisinya yang tinggal dalam rumah tangga miskin dan sangat rawan terhadap masalah sosial dan ekonomi. Kerajinan atap rumbia dapat meningkatkan perekonomian wanita rawan sosial ekonomi di Gampong Lhokmee. Adapun permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana tingkatan kesejahteraan wanita rawan sosial ekonomi dengan adanya kerajinan atap rumbia, dan hambatan atau dukungan wanita rawan sosial sebagai pengrajin atap rumbia.Penelitian ini menggunakan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan kesejahteraan wanita rawan sosial ekonomi melalui kerajinan atap rumbia di Gampong Lhokmee menurut 6 indikator kesejahteraan tergolong sejahtera. Faktor pendukung peningkatan kesejahteraan wanita rawan sosial ekonomi melalui kerajinan atap rumbia adalah adanya berupa adanya potensi alam yang memadai, tersedianya bahan baku seperti daun rumbia di Gampong Lhokmee untuk menganyam atap rumbia. Hambatan terdiri dari cuaca yang tidak menentu dan peminat atap rumbia semakin berkurang. Setelah dilakukan penelitian ternyata kerajinan atap rumbia dapat membantu perekonomian wanita rawan sosial ekonomi di Gampong Lhokmee, dengan hal ini maka tingkat kesejahteraan wanita rawan sosial ekonomi di Gampong Lhokmee semakin baik. Bendasarkan hal di atas, peneliti memberikan saran kepada anggota masyarakat supaya kerajinan atap rumbia ini dilestarikan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi)
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 360 Social Problems and Services (Permasalahan dan Kesejahteraan Sosial)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Khairatun Zuhra
Date Deposited: 07 Feb 2023 03:12
Last Modified: 07 Feb 2023 03:12
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/26527

Actions (login required)

View Item
View Item