Perbedaan Perilaku Prososial Ditinjau Berdasarkan Tempat Tinggal Pada Siswa SMAN 1 Indrapuri Dan SMAN 3 Banda Aceh

Fajar Mukti, 170901078 (2022) Perbedaan Perilaku Prososial Ditinjau Berdasarkan Tempat Tinggal Pada Siswa SMAN 1 Indrapuri Dan SMAN 3 Banda Aceh. Other thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Perbedaan Perilaku Prososial Ditinjau Berdasarkan Tempat Tinggal Pada Siswa SMAN 1 Indrapuri Dan SMAN  3 Banda Aceh] Text (Perbedaan Perilaku Prososial Ditinjau Berdasarkan Tempat Tinggal Pada Siswa SMAN 1 Indrapuri Dan SMAN 3 Banda Aceh)
Fajar Mukti, 170901078, FPSI, PSI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB)

Abstract

Perilaku prososial adalah perilaku sosial positif yang menguntungkan atau membuat kondisi fisik atau psikis orang lain lebih baik, yang dilakukan atas dasar sukarela tanpa mengharapkan reward. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Perbedaan Perilaku Prososial Ditinjau Berdasarkan Tempat Tingal pada Siswa SMAN 1 Indrapuri dan SMAN 3 Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode komparasi. Alat ukur penelitian ini yaitu skala Perilaku Prososial dan angket tempat Tinggal. Jumlah populasi adalah sebanyak 1480 siswa aktif di SMAN 1 Indrapuri Dan SMAN 3 Banda Aceh, dengan jumlah sampel sebanyak 265. Pengambilan sampel adalah dengan menggunakan metode non probability sampling dengan teknik Accidental sampling. Hasil penelitian menunjukkan nilai SMAN 1 Indrapuri (Mean = 63,69; SD = 6,43) dan pada SAMN 3 Banda Aceh (Mean =62,76; SD = 5,85);. dengan nilai t = 0,134 dan p = 0,893. Perbedaan tersebut mengindikasikan tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara Perilaku Prososial siswa SMAN 1 Indrapuri dan SMAN 3 Banda Aceh.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 100 Philosophy and Psychology > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 155 Psikologi direferen dan Pengembangan > 155.9 Psikologi Linkungan
Divisions: Fakultas Psikologi > S1 Psikologi
Depositing User: Fajar Mukti Fajar
Date Deposited: 09 Feb 2023 02:23
Last Modified: 09 Feb 2023 02:23
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/26634

Actions (login required)

View Item
View Item