Syarifah Matsna, 160104134 (2023) Peran Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Aceh Dalam Menangani Kebocoran Data Pribadi Dalam Aplikasi Pinjaman Online. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Syariah dan Hukum.
![[thumbnail of Peran Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Aceh Dalam Menangani Kebocoran Data Pribadi Dalam Aplikasi Pinjaman Online]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Syarifah Matsna, 160104134, FSH, HPI, 082215107532.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (5MB)
Abstract
Perkembangan media elektronik saat ini memiliki banyak manfaat terutama di bidang ekonomi. Salah satu perkembangan tersebut yaitu layanan keuangan dengan teknologi, namun dikarenakan layanan keuangan tersebut belum terdapat peraturan secara khusus maka yang terjadi adalah pembocoran terhadap data pribadi, yang merupakan salah satu bentuk dari sebuah kejahatan. Salah satu kejahatan tersebut adalah pembocoran data pribadi dalam aplikasi pinjaman online. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kebocoran data pribadi dalam aplikasi pinjaman online di wilayah hukum Polda Aceh, untuk mengetahui peran DITRESKRIMSUS Polda Aceh dalam menangani pembocoran data pribadi korban dalam aplikasi pinjaman online, untuk mengetahui efektivitas peran DITRESKRIMSUS Polda Aceh dalam aplikasi pinjaman online, kemudian faktor yang mempengaruhi efektivtas DITRESKRIMSUS Polda Aceh, dan untuk mengetahui tinjauan viktimologi terhadap pembocran data pribadi korban dalam aplikasi pinjaman online . Jenis penelitian ini adalah penelitian hukum yuridis empiris dengan menggunakan metode deskriptif analisis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kebocoran data pribadi dalam aplikasi pinjaman online pada tahun 2019 terdapat 3 kasus dan tahun 2020 4 kasus. Kemudian dalam upaya preventif pihak DITRESKRIMSUS Polda Aceh telah melakukan seperti himbauan kepada masyarakat melalui media elektronik atau media sosial dan upaya represif belum terjadi karena pandemi covid 19. Efektivitas yang dilakukan oleh DITRESKRIMSUS Polda Aceh dalam menangani pinjaman berbasis online belum mencapai titik efektif, disebabkan kendala dalam proses penyelidikan. Kemudian faktor yang mempengaruhi efektivitas peran DITRESKRIMSUS Polda Aceh dalam proses penyelidikan karena belum adanya kerja sama Polda Aceh dengan pihak KEKOMINFO RI, DISDUKCAPIL ACEH, dan TELKOMSEL. Dan tinjauan victimologi terhadap korban pembocoran data pribadi dalam aplikasi online, ini terjadi karena disebabkan oleh kealpaan korban.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Pidana Islam |
Depositing User: | Syarifah Matsna |
Date Deposited: | 01 Mar 2023 02:51 |
Last Modified: | 01 Mar 2023 02:51 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/27202 |