Perbanyakan Tanaman Kawista Secara Vegetatif dengan Menggunakan Berbagai Ukuran Stek

Putri Nazariah, 170703040 (2022) Perbanyakan Tanaman Kawista Secara Vegetatif dengan Menggunakan Berbagai Ukuran Stek. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Perbanyakan Tanaman Kawista Secara Vegetatif dengan  Menggunakan Berbagai Ukuran Stek] Text (Perbanyakan Tanaman Kawista Secara Vegetatif dengan Menggunakan Berbagai Ukuran Stek)
putri nazariah (watermark).pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Tanaman kawista di Aceh biasa digunakan sebagai bahan pelengkap rujak. Tanaman kawista di Aceh sering disebut dengan buah batok, penyebaran tanaman kawista di Aceh masih sangat minim dan jumlah produksi juga belum diketahui. Oleh karena itu, perlu dilakukan perbanyakan tanaman kawista secara vegetatif. Perbanyakan tanaman kawista secara vegetatif dilakukan untuk mengetahui pada ukuran stek berapa tanaman kawista dapat diperbanyak secara optimal. Jenis penelitian yang dilakukan berupa Rancangan Acak Kelompok Faktorial dengan dua faktor yaitu diameter batang stek dan panjang batang stek. Diameter batang stek memiliki tiga ukuran perlakuan 0.5 cm, 1 cm dan 1.5 cm sedangkan panjang batang stek memiliki lima ukuran perlakuan 10 cm, 15 cm, 20 cm, 25 cm, dan 30 cm. Parameter yang diamati ialah hari muncul tunas, jumlah tunas, jumlah daun, dan persentase hidup. Hasil penelitian perbanyakan tanaman kawista secara vegetatif menunjukkan bahwa adanya perbedaaan tumbuh tanaman kawista antar kombinasi. Tanaman kawista tumbuh dengan baik pada ukuran panjang 25 cm, dan diameter 1,5 cm. Perbedaan hasil dari kombinasi antara diameter dan panjang tergantung pada parameter dan hari setelah tanam. Kombinasi perlakuan pada parameter jumlah tunas tumbuh dengan baik dengan ukuran diameter 0.5 cm dan panjang 25 cm di hari 10 HST dan 20 HST, hari 30 HST tumbuh dengan baik pada ukuran diameter 1.5 cm dan panjang 30 cm. Parameter jumlah daun tanaman kawista tumbuh dengan baik pada ukuran diameter 1 cm dan panjang 25 cm di hari ke 10 HST, Ukuran diameter 0.5 cm dengan panjang 25 cm tumbuh dengan baik pada hari 20 HST, dan ukuran diameter 1.5 cm dengan panjang 25 cm tumbuh dengan baik pada hari 30 HST. Persentase hidup tanaman kawita secara vegetatif yaitu 53%. Hal ini disebabkan oleh adanya beberapa faktor yang menjadi penyebab tanaman kawista tidak tumbuh yaitu stek bergoyang dan serangan jamur yang terjadi pada stek batang tanaman kawista.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat) > 575 Bagian Spesifik dan sistem Fisiologi Pada Tumbuhan
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Biologi
Depositing User: Putri Nazariah Putri
Date Deposited: 07 Mar 2023 02:37
Last Modified: 07 Mar 2023 02:37
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/27346

Actions (login required)

View Item
View Item