Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Materi Bentuk Aljabar Pada Siswa SMP Negeri 16 Banda Aceh

Anggita Yolanda, 150205109 (2021) Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Materi Bentuk Aljabar Pada Siswa SMP Negeri 16 Banda Aceh. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Materi Bentuk Aljabar Pada Siswa SMP Negeri 16 Banda Aceh] Text (Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Materi Bentuk Aljabar Pada Siswa SMP Negeri 16 Banda Aceh)
Anggita Yolanda, 150205109, FTK, PMA, 081268701170.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (14MB)

Abstract

Analisis merupakan aktivitas yang terdiri dari serangkaian kegiatan seperti, mengurai, membedakan, memilah sesuatu untuk dikelompokkan kembali menurut kriteria tertentu dan kemudian dicari kaitannya lalu ditafsirkan maknanyaPemecahan masalah matematika merupakan proses yang dilakukan oleh siswa dalam menyelesaikan suatu soal-soal atau tugas matematika menngunakan ilmu pengetahuan yang telah diperoleh sebelumnya. Melatih peserta didik dengan pemecahan masalah dalam pembelajaran matematika bukan hanya sekedar mengharapkan siswa dapat menyelesaikan soal atau masalah yang diberikan, namun diharapkan dalam menghadapi setiap soal untuk melakukan proses pemecahan masalah menjadi kebiasaan, sehingga membantunya mampu menjalani hidup yang penuh kompleksitas permasalahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pencapaian kemampuan pemecahan masalah siswa dalam pembelajaran materi bentuk aljabar. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah 3 orang siswa SMPN 16 Banda Aceh kelas VII-2 yaitu terdiri dari 2 orang perempuan dan 1 orang laki-laki. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan wawancara. Uji keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber. Instrumen penelitian menggunakan soal tes uraian yang terdiri dari 3 soal. Adapun hasil penelitian adalah kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh siswa dalam menyelesaikan persoalan aljabar belum mampu menentukan koefisien dan suku, siswa belum menuliskan yang diketahui dan ditanya serta tidak melakukan pengecekan kembali dan siswa belum mampu menggunakan rumus dan proses penyelesaian.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Anggita Yolanda
Date Deposited: 10 Apr 2023 03:03
Last Modified: 10 Apr 2023 03:03
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/27958

Actions (login required)

View Item
View Item