Peningkatan Kemampuan Membaca Teks Arab Gundul Melalui Metode Eklektik (Penelitian Tindakan Kelas pada Mahasiswa PAI Unit 1 Angkatan 2010/2011)

Zulfatmi, 2008017502 (2012) Peningkatan Kemampuan Membaca Teks Arab Gundul Melalui Metode Eklektik (Penelitian Tindakan Kelas pada Mahasiswa PAI Unit 1 Angkatan 2010/2011). Project Report. UIN Ar-Raniry, Aceh.

[thumbnail of Peningkatan Kemampuan Membaca Teks Arab Gundul Melalui Metode Eklektik  (Penelitian Tindakan Kelas pada Mahasiswa PAI Unit 1 Angkatan 2010/2011)] Text (Peningkatan Kemampuan Membaca Teks Arab Gundul Melalui Metode Eklektik (Penelitian Tindakan Kelas pada Mahasiswa PAI Unit 1 Angkatan 2010/2011))
laporan penelitian tahun 2012.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (988kB)

Abstract

Dilihat dari karakteristik mahasiswa prodi PAI, sesungguhnya pencapaian kompetensi membaca dan memahami isi teks arab gundul dalam matakuliah Qiraatul Kutub memiliki kendala tersendiri. Kendala yang muncul dari pembelajar sendiri berupa minat belajar bahasa arab rendah dan kemampuan dasar bahasa arab yang juga rendah. Hal ini dapat dibuktikan dari latar belakang pendidikan mahasiswa PAI rata- rata dari Madrasah Aliyah dan Sekolah Menengah Umum (SMU) sederajat, dan hanya sekitar 10% lulusan dayah atau pesantren modern. Disamping itu peneliti menyadari bahwa metode pembelajaran yang diterapkan selama ini masih belum berpihak kepada mahasiswa yang memiliki karakteristik seperti disebut di atas. Dengan kenyataan ini pembelajaran Qiraatul Kutub membutuhkan penerapan kolaborasi beberapa metode yang dapat memudahkan bagi mahasiswa PAI untuk memiliki kemampuan membaca teks dan memahami isinya secara cepat dan tepat. Metode eklektik merupakan cara-cara melatih pembelajar membaca teks arab dengan prosedur tahapan sehingga dapat tumbuh kemampuan berfikir dan kepemilikan bahasa secara bersamaan pada diri pembelajar. Prosedur tahapan secara garis besar meliputi latihan membaca diam, dilanjutkan dengan membaca nyaring, kemudian mengungkapkan pikiran-pikiran yang terkandung di dalam teks. Berdasarkan hasil diskusi dan refleksi terhadap masalah diatas, disepakati bahwa pemecahan masalah tersebut dilakukan dengan menerapkan metode eklektik dalam pembelajaran Qiraatul Kutub. Secara umum penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas proses dan hasil belajar Qiraatul Kutub I melalui penerapan metode eklektik.
Penelitian ini menggunakan model penelitian tindakan kelas kolaboratif yang terdiri dari dua siklus. Pada masing-masing siklus dilakukan tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subyek Penelitian adalah mahasiswa jurusan Pendidikan Agama Islam ( PAI) unit 1 Angkatan 2010/2011.
Hasil penelitian menunjukkan penerapan metode eklektik dapat meningkatkan hasil belajar Qiraatul kutub 1 pada mahasiswa jurusan PAI unit 1 angkatan 2010/2011. Peningkatan hasil belajar ini tampak pada ketuntasan belajar mahasiswa yang mencapai 85% pada siklus kedua. Penerapan metode eklektik dapat juga meningkatkan kualitas proses pembelajaran Qiraatul kutub 1 pada mahasiswa jurusan PAI unit 1 angkatan 2010/2011. Peningkatan proses pembelajaran ini terlihat pada keaktifan mahasiswa dalam mengikuti langkah-langkah penerapan metode eklektik dalam pembelajaran dan respon sangat positif yang mereka perlihatkan saat dan setelah berlangsungnya pembelajaran.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: 200 Religion (Agama)
200 Religion (Agama) > 207 Misi dan Pendidikan Agama
200 Religion (Agama) > 297 Islam
400 Languages (Bahasa)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Zulfatmi Budiman
Date Deposited: 26 Apr 2023 01:49
Last Modified: 26 Apr 2023 02:09
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/28360

Actions (login required)

View Item
View Item