Penerapan Contextual Teaching Learning (CTL) dalam Matakuliah Metodik Khusus PAI di Fakultas Tarbiyah

Zulfatmi, 2008017502 (2013) Penerapan Contextual Teaching Learning (CTL) dalam Matakuliah Metodik Khusus PAI di Fakultas Tarbiyah. Project Report. UIN Ar-Raniry, Aceh.

[thumbnail of laporan penelitian 2013 OK dupak.pdf] Text
laporan penelitian 2013 OK dupak.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini hendak memfokuskan kajian pada upaya menyingkapkan ada tidaknya pengaruh penerapan CTL dalam peningkatan penguasaan materi metodik khusus PAI pada mahasiswa melalui penelitian eksperimen. Jika terjadi peningkatan yang signifikan dalam penguasaan materi, maka hal ini dapat menjadi indikasi bahwa perkuliahan metodik khusus PAI dengan model CTL mampu menjadikan pengalaman pembelajaran yang bermakna (meaningfull learning) bagi mahasiswa. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan desain eskperimental yang sebenarnya dengan pola randomized control –group pretest- post test design. Dalam rancangan ini sekelompok subjek yang diambil dari populasi tertentu dikelompokkan secara rambang menjadi dua kelompok yaitu kelompok eksperimen dan kelompok control.Penelitian ini menghasilkan kesimpulan sebagai berikut: Pertama, terdapat perbedaan peningkatan penguasaan materi metodik khusus PAI antara kelompok mahasiswa yang diterapkan contextual teaching learning dengan kelompok mahasiswa yang tidak diterapkan contextual teaching learning dalam perkuliahannya. Nilai rata –rata post tes dari mahasiswa kelompok eksperimen (kelompok yang diterapkan contextual teaching learning) adalah 83,2 sementara nilai rata-rata kelompok kontrol ( kelompok yang tidak diterapkan contextual teaching learning) adalah 76,7. Kedua, Untuk melihat korelasi digunakan rumus “t” maka diketahui nilai “t” (hasil) = 2,25. Sementara dengan taraf signifikan( α ) = 5% dan derajat kebebasan (df)= (Nx + Ny)- 2= (20+ 20) -2= 38, diketahui nilai “t” ( tabel ) = 1,65. Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa nilai “t” (hasil) = 2,25 lebih besar dibandingkan nilai “t” ( tabel ) = 1,65. Didasarkan pada kriteria penerimaan dan penolakan hipotesis, maka hipotesis yang berbunyi “ terdapat perbedaan peningkatan penguasaan materi metodik khusus PAI antara kelompok yang diterapkan contextual teaching learning dengan kelompok yang tidak diterapkan contextual teaching learning dalam perkuliahannya”, diterima. Perbedaan kemampuan tersebut dinilai signifikan. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa penerapan contextual teaching learning berpengaruh signifikan terhadap peningkatan penguasaan materi metodik khusus PAI pada mahasiswa prodi PAI. Perbedaan kemampuan tersebut dinilai signifikan. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa penerapan contextual teaching learning berpengaruh terhadap peningkatan pemahaman materi metodik khusus PAI pada mahasiswa prodi PAI.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 207 Misi dan Pendidikan Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Zulfatmi Budiman
Date Deposited: 26 Apr 2023 01:47
Last Modified: 26 Apr 2023 02:05
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/28361

Actions (login required)

View Item
View Item