Peran Remaja Masjid Dalam Mensosialisasikan Protokol Kesehatan Covid-19 (Studi Kasus Di Masjid Jamik Kopelma Darusalam)

Nelva Pujideastuti, 160305090 (2022) Peran Remaja Masjid Dalam Mensosialisasikan Protokol Kesehatan Covid-19 (Studi Kasus Di Masjid Jamik Kopelma Darusalam). Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Remaja Masjid] Text (Remaja Masjid)
Nelva Pujideastuti, 160305090, FUF, SA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Kajian ini hanya memfokuskan pada penerapan protokol kesehatan di rumah ibadah orang Islam yakni masjid, yang memuat aspek cara mencuci tangan, menggunakan masker dan social distanching. Fokus masalah ini dimaksudkan untuk membatasi studi kualitatif untuk memilih dan memilah mana data yang relavan dan mana tidak relavan. Penelitian ini mengkaji tentang “Peran Remaja Masjid dalam Mensosialisasikan Protokol Kesehatan Covid-19 (Studi Kasus di Masjid Jamik Kopelma Darussalam)”. Tujuan penelitian ini adalah melihat peran remaja masjid dalam mensosialisasikan protokol kesehatan Covid-19 di Masjid Jamik Kopelma Darussalam, kendala apa saja yang dihadapi remaja masjid dalam mensosialisasikan protokol kesehatan Covid-19. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, teknik analisa data menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran remaja masjid dalam mensosialisasikan protokol kesehatan Covid-19 di Masjid Jamik Kopelma Darussalam sudah dijalankan sebagaimana mestinya sejak Covid-19 terutama saat ditemukannya beberapa kasus di lingkungan Universitas Syiah Kuala. Respon masyarakat terhadap peran remaja Masjid Jamik Kopelma Darussalam sangat positif, bahwasanya upaya yang dilakukan oleh remaja masjid dalam mensosialisasikan protokol kesehatan dianggap berhasil dalam meminimalisir penyebaran covid-19, terutama di Masjid Jamik. Kendala remaja masjid dalam mensosialisasikan protokol kesehatan Covid-19 di Masjid Jamik Kopelma Darussalam tidak mampu menyediakan hand sanitizer dan tempat cuci tangan di semua tempat, karena pendanaan yang terbatas.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama)
200 Religion (Agama) > 297 Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Sosiologi Agama
Depositing User: Nelva Puji Deastuti Nelva
Date Deposited: 19 May 2023 08:12
Last Modified: 19 May 2023 08:12
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/29054

Actions (login required)

View Item
View Item