Analisis Kompetensi Profesional Guru Bimbingan Dan Konseling Di MTsN Dan MTsS Se-Aceh Barat

Mirna Yanti, 170213061 (2023) Analisis Kompetensi Profesional Guru Bimbingan Dan Konseling Di MTsN Dan MTsS Se-Aceh Barat. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Analisis Kompetensi Profesional Guru Bimbingan Dan Konseling Di MTsN Dan MTsS  Se-Aceh Barat] Text (Analisis Kompetensi Profesional Guru Bimbingan Dan Konseling Di MTsN Dan MTsS Se-Aceh Barat)
Mirna Yanti, 170213061, FTK, BK, 085234277410.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan fenomena yang terjadi di sekolah yaitu implementasi kompetensi profesional guru bimbingan dan konseling yang masih kurang baik. Pelayanan atau program bimbingan dan konseling berjalan dengan maksimal akan tetapi kurangnya sarana dan prasarana di sekolah dan tidak ada jam khusus BK. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan informasi tentang kompetensi profesional guru bimbingan dan konseling melalui pelaksanaan penelitian tentang Analisis Kompetensi profesional guru bimbingan dan konseling di MTsN seAceh Barat dengan menggunakan metode penelitian kualitatif. Populasi penelitian ini adalah guru BK di MTsN seAceh Barat, sample penelitian ini diambil sebanyak 10 orang guru BK. Dari 10 guru BK tersebut hampir rata-rata bukan dari lulusan SI bimbingan dan konseling. Dalam penelitian ini metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, angket dan dokumentasi, hasil penelitian menunjukkan bahwa 10 orang guru BK tersebut sudah mampu mengimplementasikan program layanan bimbingan dan konseling secara baik walaupun ada beberapa kendala yang dialami oleh guru BK. Disarankan kepada guru BK agar dapat meningkatkan kompetensi profesional guru BK dengan cara mengikuti berbagai pelatihan tentang bimbingan dan konseling serta mencari informasi sebanyak-banyaknya agar dapat menciptakan pandangan yang baik untuk profesi BK.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Konseling
Depositing User: Mirna Yanti
Date Deposited: 30 May 2023 02:56
Last Modified: 30 May 2023 02:56
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/29350

Actions (login required)

View Item
View Item