Pengaruh Ekspor Dan Impor Terhadap Nilai Tukar Rupiah Di Indonesia

Muhammad Milza Fajrin, 170604024 (2023) Pengaruh Ekspor Dan Impor Terhadap Nilai Tukar Rupiah Di Indonesia. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.

[thumbnail of Pengaruh Ekspor Dan Impor Terhadap Nilai Tukar Rupiah Di Indonesia] Text (Pengaruh Ekspor Dan Impor Terhadap Nilai Tukar Rupiah Di Indonesia)
Milza Fajrin, 170604024, FEBI, IE, 082237974639.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Globalisasi mendorong setiap negara menerapkan keterbukaan dari segala bidang, terutama ekonomi. Hampir seluruh negara membentuk kekuatan pasar dengan menghilangkan batasan-batasan wilayah yang kemudian saling ketergantungan dimana terbentuknya perdagangan internasional atau bebas. Perdagangan bebas yang terus berkembang pesat juga menciptakan patokan dalam melakukan transaksi dengan nilai tukar sebagai alat ukur perdagangan internasional. Pada umumnya ada berbagai macam nilai tukar yang berlaku, Indonesia menerapkan nilai tukar mengambang bebas yang mana pergerakannya didominasi oleh kekuatan pasar. Berbagai faktor yang mengakibatkan nilai tukar mengambang bebas terus mengalami fluktuasi, salah satunya faktor perdagangan yaitu ekspor dan impor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh ekspor dan impor terhadap nilai tukar rupiah di Indonesia. Data yang digunakan peneliti yaitu data skunder berbentuk runtut waktu (time series) dengan sampel dari periode 1980 sampai dengan 2021. Metode yang digunakan peneliti berupa Error Correction Model (ECM). Hasil penelitian menunjukkan ekspor dalam jangka panjang berpengaruh negatif signifikan terhadap nilai tukar sebesar -0.181. Begitu pula dengan variabel impor dalam jangka panjang memiliki pengaruh positif signifikan terhadap nilai tukar sebesar 0.163. Sedangkan dalam jangka pendek variabel ekspor hanya berpengaruh negatif tidak signifikan sebesar -0.042 dan impor memiliki pengaruh positif tidak signifikan terhadap nilai tukar rupiah sebesar 0.003.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ilmu Ekonomi
Depositing User: Muhammad Milza Fajrin
Date Deposited: 30 May 2023 02:59
Last Modified: 30 May 2023 02:59
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/29357

Actions (login required)

View Item
View Item