Modeling Islamic Social Reporting in the Indonesian Capital Market

Muhammad Adnan, 2028047203 and Fithriady, 2012088001 and Marwiyati, 2017047401 and Rahmi, 140602222 (2023) Modeling Islamic Social Reporting in the Indonesian Capital Market. SHARE Jurnal Ekonomi dan Keuangan Islam, 12 (1). pp. 225-246. ISSN 2549-0648

[thumbnail of Islamic Social Reporting] Text (Islamic Social Reporting)
MODELING ISLAMIC SOCIAL REPORTING IN THE INDONESIAN CAPITAL MARKET.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (446kB)

Abstract

Islamic Social Reporting (ISR) merupakan perluasan dari konsep social reporting yang tidak hanya membahas peran perusahaan dalam perekonomian, tetapi juga perspektif spiritual. Akan tetapi, walaupun ISR merupakan informasi penting bagi investor muslim dalam pengambilan keputusan investasi, beberapa perusahaan dalam indeks syariah belum sepenuhnya mengungkapkan ISR dalam laporan tahunannya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh ukuran perusahaan, umur perusahaan, profitabilitas, leverage dan komisaris independen terhadap pengungkapan ISR di Pasar Modal Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan data sekunder berbentuk data panel dari 10 perusahaan yang listing di Jakarta Islamic Index (JII) dari tahun 2016-2022. Data dianalisis dilakukan dengan regresi data panel yang menggunakan tiga pendekatan: common effect model, fixed effect model dan random effect model. Uji Chow dan Uji Hausman digunakan untuk memilih model terbaik dalam mengestimasi hasil penelitian. Sementara itu, untuk mengestimasi hasil regresi panel digunakan pendekatan Random Effect Model. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage dan komisaris independen tidak berpengaruh terhadap pengungkapan ISR di Pasar Modal Indonesia, sedangkan umur perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap pengungkapan ISR di Pasar Modal Indonesia. Implikasi dari temuan ini menitikberatkan pada pentingnya regulasi tentang kewajiban pengungkapan ISR bagi perusahaan-perusahaan yang listing di JII agar meningkatnya transparansi dan akuntabilitas untuk para investor Muslim.

Item Type: Article
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya > 2X6.3 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ilmu Ekonomi
Depositing User: Muhammad Adnan
Date Deposited: 15 Jun 2023 03:46
Last Modified: 15 Jun 2023 03:46
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/29692

Actions (login required)

View Item
View Item