Pembinaan Narapidana Pecandu dan Penyalahgunaan Narkotika di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Banda Aceh

Kamil Al-Musaffi, 180106102 (2023) Pembinaan Narapidana Pecandu dan Penyalahgunaan Narkotika di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Banda Aceh. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Narapidana] Text (Narapidana)
Kamill Al-Musaffi, 180106102, FSH, IH.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Narapidana pecandu dan penyalahgunaan narkotika cukup mendominasi Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Banda Aceh. Narapidana pecandu dan penyalahgunaan narkotika berisikan 476 orangg di tahun 2023. Melalui pembinaan yang dilakukan Lembaga Pemasyarakatan diharapkan para narapidana khususnya pelaku tindak pidana narkotika dapat menyadari kesalahan yang lalu mereka perbuat, sehingga kemudian mereka dapat kembali diterima oleh lingkungan masyarakat dan dapat kembali berperan dalam pembangnunan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana deskripsi narapidana pecandu dan penyalahgunaan narkotika di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Banda Aceh dan untuk mengetahui bagaimana penanganan dan pembinaan narapidana pecandu dan penyalahgunaan narkotika di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Banda Aceh. Jenis penelitian yang digunakan melalui pendekatan penelitian yuridis empiris dan jenis penelitian deskriptif. Pengumpulan data diperoleh melalui penelitian lapangan, sedangkan data sekunder melalui penelitian kepustakaan. Hasil penelitian ini menunjukaan bahwa tindak pidana narkotika ini dapat menyerang semua kelompok masyarakat, tindak pidana narkotika di Kota Banda Aceh telah melibatkan semua usia, baik remaja maupun orang dewasa. Keterlibatan segala jenis usia terhadap tindak pidana narkotika cukup menjadi keresahan tersendiri di tengah-tengah masyarakat Banda Aceh. Kemudian kejahatan ini tidak hanya dilakukan oleh orang-orang yang mampu secara ekonomi, akan tetapi pengangguran juga ikut terjerumus kedalam tindak kejahatan narkotika. Proses pembinaan narapidana narkotika yang dilakuakan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Banda Aceh melalui 2 (dua) jenis yaitu, Intramural Treatment dan Ekstramural Treatment. Selain itu juga, setiap tahunnya Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Banda Aceh mengadakan rehabilitasi bagi narapidana narkotika menjelang bebas.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama)
200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 340 Law/Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Ilmu Hukum
Depositing User: Kamil Al-Musaffi Kamil
Date Deposited: 14 Jun 2023 03:28
Last Modified: 14 Jun 2023 03:28
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/29795

Actions (login required)

View Item
View Item