Pengaruh Penggunaan Media Sosial Terhadap Partisipasi Politik Generasi Milenial Himpunan Mahasiswa Aceh Selatan (HAMAS) Pada Pemilu Presiden 2019

Julpahmi, 150801053 (2022) Pengaruh Penggunaan Media Sosial Terhadap Partisipasi Politik Generasi Milenial Himpunan Mahasiswa Aceh Selatan (HAMAS) Pada Pemilu Presiden 2019. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Pengaruh Penggunaan Media Sosial Terhadap Partisipasi Politik Generasi Milenial  Himpunan Mahasiswa Aceh Selatan (HAMAS)  Pada Pemilu Presiden 2019] Text (Pengaruh Penggunaan Media Sosial Terhadap Partisipasi Politik Generasi Milenial Himpunan Mahasiswa Aceh Selatan (HAMAS) Pada Pemilu Presiden 2019)
Skripsi Julpahmi Pasca Sidang (1).pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Penggunaan media sosial genarasi milenial Himpunan Mahasiswa Aceh Selatan (HAMAS) dalam dunia digital sangat aktif, media digital yang dimainkan para generasi milenial HAMAS banyak mempengaruhi perilakunya terhadap partisipasi politik. Hal ini tentunya menimbulkan berbagai pertanyaan tentang pengaruh penggunaan media sosial terhadap tingkat partisipasi politik generasi milenial HAMAS pada Pemilu 2019. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis intensitas penggunaan media sosial generasi milenial HAMAS, untuk mengetahui tingkat partisipasi politik generasi milenial HAMAS pada Pemilu tahun 2019, dan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media sosial terhadap tingkat partisipasi politik generasi milenial HAMAS pada Pemilu 2019. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, populasi penelitian mahasiswa angkatan 2020 sampai dengan 2021 yaitu sebanyak 524. Sampel diambil sebanyak 20% dari populasi dengan jumlah 105 orang mahasiswa. Data dikumpulkan menggunakan angket, selanjutnya dianalisis menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Intensitas penggunaan media sosial generasi milenial HAMAS pada Pemilu tahun 2019, rata-rata menggunakan lebih 5 sampai 10 jam per hari saat terhubung internet. Tujuan dari penggunaan internet kebanyakan untuk mencari informasi, berekspresi dan untuk dan untuk membangun relasi. (2) Tingkat partisipasi politik generasi milenial HAMAS pada Pemilu tahun 2019 tergolong rendah yaitu hanya berkisar 11,43%. Meski partisipasi politik rendah, namun 90,48% responden mengaku memberikan suara pada Pemilihan Presiden 2019. (3) Pengaruh penggunaan media sosial berpengaruh sebesar 29% terhadap tingkat partisipasi politik generasi milenial HAMAS pada Pemilu 2019.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 320 Political and Government Science (Ilmu Politik dan Pemerintahan)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Politik
Depositing User: Julpahmi Pahmi
Date Deposited: 16 Jun 2023 03:02
Last Modified: 16 Jun 2023 03:02
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/29882

Actions (login required)

View Item
View Item