Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Berbantuan Software Geogebra untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa SMP/MTs

Nurul Meilisa Putri, 180205043 (2023) Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Berbantuan Software Geogebra untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa SMP/MTs. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Model Pembelajaran Discovery Learning, Software Geogebra, Hasil Belajar] Text (Model Pembelajaran Discovery Learning, Software Geogebra, Hasil Belajar)
Nurul Meilisa Putri, 180205043, FTK, PMA, 085214922123.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (8MB)

Abstract

Hasil belajar merupakan indikator keberhasilan dalam proses belajar mengajar. Namun, hasil belajar matematika siswa di sekolah masih belum optimal dikarenakan hasil belajar siswa masih berada di bawah nilai KKM, sehingga diperlukan suatu model yang dapat membantu siswa terlibat aktif dalam menemukan suatu konsep yaitu model pembelajaran discovery learning. Selain itu, pemanfaatan media teknologi dalam pembelajaran juga menjadi salah satu komponen yang dapat mempengaruhi kesuksesan kegiatan belajar mengajar seperti Software Geogebra. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar matematika siswa setelah diterapkan model pembelajaran discovery learning berbantuan software Geogebra dan perbandingan hasil belajar matematika siswa yang diterapkan model pembelajaran discovery learning berbantuan software Geogebra dengan hasil belajar matematika siswa yang tidak diterapkan model pembelajaran discovery learning berbantuan software Geogebra. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian yang digunakan quasi experimen. Pengambilan sampel yang dilakukan dengan random sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMPN 3 Mutiara dengan sampel yang terdiri dari dua kelas yaitu kelas VIII-B sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII-C sebagai kelas kontrol. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji one sample t-test dan uji independent sample t-test. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar matematika siswa setelah diterapkan model pembelajaran discovery learning berbantuan software Geogebra terlihat dari hasil uji hipotesis diperoleh t_hitung>t_tabel yaitu 3,84>1,71 dan hasil belajar matematika siswa setelah diterapkan model pembelajaran discovery learning berbantuan software Geogebra lebih baik daripada hasil belajar matematika siswa yang tidak diterapkan model pembelajaran discovery learning berbantuan software Geogebra terlihat dari hasil uji hipotesis diperoleh t_hitung>t_tabel yaitu 7,73>1,671.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Nurul Meilisa Putri
Date Deposited: 13 Jul 2023 02:46
Last Modified: 13 Jul 2023 02:46
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/30288

Actions (login required)

View Item
View Item