Uji Efektivitas Kombinasi Rumput Bebek (Lemna Minor) Dan Anabaena Dalam Degradasi Logam Berat Kadmium (Cd) Dan Besi (Fe) Pada Lindi Tpa Gampong Jawa

Hanni Fatuwala, 180702055 (2023) Uji Efektivitas Kombinasi Rumput Bebek (Lemna Minor) Dan Anabaena Dalam Degradasi Logam Berat Kadmium (Cd) Dan Besi (Fe) Pada Lindi Tpa Gampong Jawa. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Sains dan Teknologi.

[thumbnail of Uji Efektivitas Kombinasi Rumput Bebek (Lemna Minor) Dan Anabaena Dalam Degradasi Logam Berat Kadmium (Cd) Dan Besi (Fe) Pada Lindi Tpa Gampong Jawa] Text (Uji Efektivitas Kombinasi Rumput Bebek (Lemna Minor) Dan Anabaena Dalam Degradasi Logam Berat Kadmium (Cd) Dan Besi (Fe) Pada Lindi Tpa Gampong Jawa)
Hanni Fatuwala, 180702055, FST, TL, 081260087421.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Kandungan kadmium (Cd) dan besi (Fe) yang tinggi menjadi salah satu penyebab terjadinya permasalahan lingkungan maupun kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas kombinasi rumput bebek (Lemna minor) dan Anabaena dalam degradasi logam berat kadmium (Cd) dan besi (Fe) pada air lindi di TPA Gampong Jawa. Pengujian efektivitas ini dilakukan dengan variasi waktu kontak 2,4,dan 6 hari serta pengujian dilakukan menggunakan Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS). Terjadi perubahan fisik pada air dan Anabaena menjadi menghitam dan rumput bebek (Lemna minor) yang berwarna pucat. Penurunan logam berat kadmium (Cd) tertinggi terjadi pada hari ke-4 dengan persentase 94,55% dan pada besi (Fe) terjadi di hari ke-2 dengan persentase 62,58%. Hal ini menunjukkan bahwa kombinasi dari rumput bebek (Lemna minor) dan Anabaena dalam mengurangi logam berat kadmium (Cd) dan Besi (Fe) pada air lindi terbukti efektif.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Tehnik Lingkungan
Depositing User: Hanni Fatuwala
Date Deposited: 26 Jul 2023 02:07
Last Modified: 26 Jul 2023 02:07
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/30414

Actions (login required)

View Item
View Item