Penggunaan Media Logico Piccolo untuk Meningkatkan Penguasaan Kosa Kata Siswa MIN 2 Pidie

Najwa, 190202069 (2023) Penggunaan Media Logico Piccolo untuk Meningkatkan Penguasaan Kosa Kata Siswa MIN 2 Pidie. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Penggunaan Media Logico Piccolo untuk Meningkatkan Penguasaan Kosa Kata Siswa MIN 2 Pidie] Text (Penggunaan Media Logico Piccolo untuk Meningkatkan Penguasaan Kosa Kata Siswa MIN 2 Pidie)
Allahumma Shalli Ala Sayyidina Muhammad_Skripsi Najwa.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Kemampuan siswa di MIN 2 Pidie lemah dalam memahami kosa kata dan menghafalnya, sehingga mereka tidak sepenuhnya memahami mata pelajaran bahasa Arab. Mereka merasa bahwa bahasa Arab sulit untuk dipelajari. Guru tidak menggunakan media pembelajaran selama proses pembelajaran. Guru hanya menggunakan buku dan papan tulis. Dan siswa tidak antusias, sehingga pada saat guru menjelaskan, siswa hanya diam tanpa respon yang baik, dan sebagian ada yang mengantuk sehingga siswa merasa bosan dan sulit untuk belajar. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi efektifitas penggunaan media Logico piccolo untuk meningkatkan penguasaan siswa tentang kosakata. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah metode eksperimen. Peneliti memilih desain “Quasi Experiment Design” dan disebut dengan The Non-equivalen Pre-test Post-test Desaign. Instrumen penelitian adalah soal pretest dan posttest. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III yang berjulam enam puluh empat siswa. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas tiga “A” sebanyak dua puluh dua siswa dan siswa kelas tiga “B” sebanyak dua puluh satu siswa. Metode yang digunakan untuk menganalisis data dengan uji independent sample T Test menggunakan program SPSS 20. Peneliti menemukan hasil dalam penelitian ini bahwa penggunaan media Logico piccolo efektif dalam meningkatkan penguasaan siswa tentang kosakata. Hal ini dibuktikan dengan menggunakan uji T-test sistem yang dihitung dari hasil tingkat signifikansi (sig) (0,004 < 0,05).

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.1 Guru dan Pengajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Najwa Najwa
Date Deposited: 02 Aug 2023 09:32
Last Modified: 02 Aug 2023 09:32
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/30501

Actions (login required)

View Item
View Item