Strategi Calon Kepala Desa di Aceh Tenggara (Studi Kasus di Desa Pinding, Kecamatan Bambel Kabupaten Aceh Tenggara 2021)

Tarmizi Irfan, 160801014 (2023) Strategi Calon Kepala Desa di Aceh Tenggara (Studi Kasus di Desa Pinding, Kecamatan Bambel Kabupaten Aceh Tenggara 2021). Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Strategi Calon Kepala Desa di Aceh Tenggara (Studi Kasus di Desa Pinding, Kecamatan Bambel Kabupaten Aceh Tenggara 2021)] Text (Strategi Calon Kepala Desa di Aceh Tenggara (Studi Kasus di Desa Pinding, Kecamatan Bambel Kabupaten Aceh Tenggara 2021))
tarmizi gabung cetak - Copy.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Pemilihan kepala desa atau disebut Pengulu dalam masyarakat Aceh Tenggara diatur dalam Qanun Kabupaten Aceh Tenggara Nomor 1 Tahun 2021 tentang Pemilihan Pengulu Serentak, begitu juga pemilihan Pengulu di Desa Pinding yang diikuti oleh dua pasangan calon. Namun, dalam prakteknya tentu para kandidat memiliki strategi tersendiri untuk meraih dukungan suara di kalangan masyarakatnya. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi dalam proses pemilihan kepala desa di desa Pinding Aceh Tenggara dan tantangan dalam pemilihan kepala desa di desa Pinding Aceh Tenggara. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis yang bersifat deskriptif. Informan penelitian ini terdiri calon kepala desa, tim sukses Pilkades, tokoh masyarakat dan masyarakat. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian dapat diketahui bahwa strategi yang dilakukan pihak calon dalam proses pemilihan kepala desa di Desa Pinding Kecamatan Bambel Kabupaten Aceh Tenggara cenderung sama yakni dengan membentuk tim pemenangan dari kalangan tokoh masyarakat, meyakinkan masyarakat tentang visi dan misinya, memberikan jasa dalam membantu masyarakat yang terkendala dalam hal administrasi, menjalin komunikasi langsung dengan mendatangi setiap rumah masyarakat, mendengarkan aspirasi masyarakat dan menjanjikan untuk merealisaikan aspirasi tersebut jika terpilih pemilu. Tantangan pemenangan pihak calon kepala desa dalam pemilihan kepala desa di Desa Pinding Kecamatan Bambel Kabupaten Aceh Tenggara ialah adanya pihak keluarga yang kurang mendukung setiap pasangan calon, adanya sebagian masyarakat yang tidak suka atas salah satu calon, adanya politik uang serta adanya tim sukses yang membelot dari salah satu pasangan calon.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 320 Political and Government Science (Ilmu Politik dan Pemerintahan)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Politik
Depositing User: Tarmizi Irfan Tarmizi
Date Deposited: 02 Aug 2023 09:42
Last Modified: 02 Aug 2023 09:42
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/30524

Actions (login required)

View Item
View Item