Manajemen Pengembangan Dosen Sebagai Upaya Meningkatkan Mutu Pendidikan Pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam

Hayati, 2002196804 (2023) Manajemen Pengembangan Dosen Sebagai Upaya Meningkatkan Mutu Pendidikan Pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam. In: Manajemen Pengembangan Dosen Sebagai Upaya Meningkatkan Mutu Pendidikan Pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam. Universitas Islam Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Manajemen Pengembangan Dosen Sebagai Upaya Meningkatkan Mutu Pendidikan Pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam] Text (Manajemen Pengembangan Dosen Sebagai Upaya Meningkatkan Mutu Pendidikan Pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam)
LP_P3T_2019-Hayati.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini berujuan untuk mengungkapkan manajemen pengembangan dosen sebagai upaya meningkatkan mutu pendidikan pada UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, bersifat inquiry naturalistik, didukung pendekatan studi kasus serta teknik pengumpulan data dilakukan dengan studi dokumen, observasi, dan wawancara mendalam. Pemeriksaan keabsahan data menggunakan perpanjangan waktu pengamatan, teknik triangulasi, diskusi, pengecekan. Setelah dilakukan pengecekan keabsahanya, data dianalisis dengan cara (1) reduksi data, (2) penyajian data, (3) penarikan kesimpulan. Hasil penelitian didapatkan bahwa manajemen pengembangan dosen yang ada di UIN Sunan Kalijaga bertujuan untuk meningkatkan tri dharma perguruan tinggi dosen yang bersangkutan baik dari segi profesionalisme dosen dalam hal pengajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Hal tersebut tidak lepas dari kebijakan universitas yang mana memerlukan standar pencapaian yang terus diupayakan dari tahun ke tahun. Dalam manajemen pengembangan dan peningkatan kualitas dosen yang terus menerus (continous improvement) meniscayakan adanya perubahan-perubahan yang sangat cepat. Banyak sekali hal-hal yang dapat menjadi hambatan, seperti sulitnya dosen dalam menyesuaikan perubahan yang baru. Oleh karena itu, upaya perbaikan kualitas secara berkesinambungan diterapkan melalui pendekatan sistem terbuka yang lebih mengedepankan fleksibilitas dari manajemen. Hal ini dilakukan dengan tiga pendekatan yang bisa digunakan untuk menjamin kualitas perguruan tinggi, yaitu dengan pendekatan akreditasi, pendekatan outcome assessment, dan pendekatan sistem terbuka.

Item Type: Book Section
Subjects: 200 Religion (Agama)
200 Religion (Agama) > 207 Misi dan Pendidikan Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Puslitpen Ar-Raniry
Date Deposited: 07 Nov 2023 08:59
Last Modified: 07 Nov 2023 08:59
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/30823

Actions (login required)

View Item
View Item