Penerapan Media Youtube Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas VIII Pada Mata Pelajaran Fiqih Di Mtss Muhammadiyah Meukek

Rida Suhesti, 180201183 (2023) Penerapan Media Youtube Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas VIII Pada Mata Pelajaran Fiqih Di Mtss Muhammadiyah Meukek. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Penerapan Media Youtube Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas VIII Pada Mata Pelajaran Fiqih Di Mtss Muhammadiyah Meukek] Text (Penerapan Media Youtube Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas VIII Pada Mata Pelajaran Fiqih Di Mtss Muhammadiyah Meukek)
Rida Suhesti, 180201183, FTK, PAI, 082360247291.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (6MB)

Abstract

YouTube merupakan salah satu media yang tepat untuk digunakan dalam pembelajaran guna meningkatkan hasil belajar siswa. YouTube merupakan sebuah website/komunitas yang digunakan untuk berbagi video yang memungkinkan penggunanya untuk menonton, mengunggah, dan membagikan video secara online. Dalam hal ini masih banyak sekolah/madrasah yang tidak menggunakan media pembelajaran, dimana dengan penggunaan media pembelajaran tersebut dapat mempengaruhi hasil belajar siswa. Akan tetapi pada kenyataannya sistem pembelajaran di MTsS Muhammadiyah Meukek para guru masih minim menggunakan media YouTube terutama pada mata pelajaran fiqih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan media YouTube dalam mata pelajaran fiqih pada kelas VIII MTsS Muhammadiyah Meukek serta bagaimana pengaruh penggunaan media YouTube terhadap hasil belajar siswa, dan apa saja kendala dalam menggunakan media YouTube beserta solusinya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dimana terdapat empat tahapan yaitu: perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII-1 dengan jumlah siswa 28 orang. Adapun teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu menggunakan lembar observasi dan post-test. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus, pada siklus I hasil observasi aktivitas siswa sebesar 76% dan pada siklus II memperoleh hasil sebesar 85% yang berarti mengalami peningkatan dari siklus I sebesar 9%. Sedangkan perolehan nilai hasil belajar siswa melalui post-test mencapai rata-rata 74,6 pada siklus I dengan persentase ketuntasan klasikal sebesar 67%. Sementara pada siklus II setelah dilakukan refleksi terhadap pelaksanaan tindakan pembelajaran pada siklus I, maka diperoleh nilai rata-rata hasil belajar siswa sebesar 85,7 dengan persentase ketuntasan klasikal mencapai 85%. Dari perolehan nilai aktivitas siswa dan perolehan nilai hasil belajar siswa pada siklus I dan siklus II ini, maka dapat menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa kelas VIII-1 dalam mengikuti pembelajaran fiqih dengan menggunakan media YouTube.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Rida Suhesti
Date Deposited: 16 Aug 2023 09:43
Last Modified: 16 Aug 2023 09:43
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/30861

Actions (login required)

View Item
View Item