Peran Dinas Lingkungan Hidup pada Pengelolaan Sampah di Kabupaten Aceh Selatan

Uswatul Nisa, 190802035 (2023) Peran Dinas Lingkungan Hidup pada Pengelolaan Sampah di Kabupaten Aceh Selatan. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Pengelolaan Sampah, Dinas Lingkungan Hidup, Aceh Selatan] Text (Pengelolaan Sampah, Dinas Lingkungan Hidup, Aceh Selatan)
Uswatul Nisa. 190802035, FISIP, IAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Pengelolaan sampah di daerah bertujuan untuk memberikan layanan masyarakat terhadap sampah yang ditimbulkan oleh masyarakat itu sendiri. Pengelolaan sampah yang tidak baik dapat mengakibatkan banjir, penyakit dan berbagai permasalahan lain. Oleh karenanya sangat diperlukan pengelolaan sampah secara profesional. Pengelolaan sampah di Kabupaten Aceh Selatan hanya masih dilakukan di sekitaran pusat pemerintahan saja, hal ini menjadi kendala bagi masyarakat yang tinggal jauh dari pusat pemerintahan tersebut, sehingga sebagian masyarakat memilih untuk membuang sampah di laut atau sungai. Penelitian ini bertujuan untuk melihat peran Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Aceh Selatan pada pengelolaan sampah dan hambatan serta tantangan dalam pengelolaan sampah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Hasil menunjukkan, kurangnya sumber dana atau anggaran, minimnya sarana dan prasarana, kurangnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah sembarangan dan luasnya wilayah sehingga dapat memperlambat jalannya program pengelolaan sampah di Kabupaten Aceh Selatan. Penelitian ini menyimpulkan bahwa Pengelolaan Sampah di Kabupaten Aceh Selatan belum berjalan dengan baik, dikarenakan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Aceh Selatan masih memiliki kendala dalam penyediaan alat transportasi yang memadai. Minimnya jumlah armada pengangkutan sampah memperlambat jalannya program pengelolaan sampah. Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Aceh Selatan juga sudah melakukan sosialisasi, namun belum menjangkau seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Aceh Selatan. Serta masih banyak dijumpai masyarakat masih kurang kesadaran diri dalam melakukan pemilahan sampah dari rumah tangga.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 350 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Uswatul Nisa Uswah
Date Deposited: 18 Aug 2023 09:53
Last Modified: 18 Aug 2023 09:53
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/30914

Actions (login required)

View Item
View Item