Penyelesaian Kasus Nusyuz Di Gampong Kuta Trieng Kabupaten Nagan Raya

Sri Selfia Ulfa, 190101021 (2023) Penyelesaian Kasus Nusyuz Di Gampong Kuta Trieng Kabupaten Nagan Raya. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Syariah dan Hukum.

[thumbnail of Penyelesaian Kasus Nusyuz Di Gampong Kuta Trieng Kabupaten Nagan Raya] Text (Penyelesaian Kasus Nusyuz Di Gampong Kuta Trieng Kabupaten Nagan Raya)
Sri Selfia, 190101021, FSH, HK, 085273582531.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Nusyuz merupakan tindakan atau perilaku pelanggaran komitmen bersama terhadap apa yang menjadi hak dan juga kewajiban dalam hubungan suami istri. Permasalahan yang sering terjadi dalam kehidupan rumah tangga yang dapat memicu terjadinya perceraian salah satunya adalah kasus Nusyuz. Masyarakat yang kurang begitu mengetahui bahwa pada hakikatnya nusyuz tidak hanya datang dari istri saja, suami pun bisa dikatakan nusyuz apabila ia tidak memenuhi hak dan kewajiban dalam rumah tangga. Di Gampong Kuta Trieng, nusyuz banyak terjadi karena masalah ekonomi dan perselingkuhan. Masyarakat di Gampong Kuta Trieng, lebih memilih menyelesaikan masalah nusyuz yaitu melalui tokoh agama, tokoh masyarakat, dan Aparatur Gampong sebagai hakam yang dapat memberikan solusi baik. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana proses penyelesaian kasus nusyuz di Gampong Kuta Trieng, bagaimana prosese penyelesaian kasus nusyuz di Gampong Kuta Trieng ditinjau menurut Fikih Munakahat. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses penyelesaian kasus nusyuz di Gampong Kuta Trieng. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian normative empiris. Penelitian ini juga menggunakan metode pendekatan kasus (case approach). Metode Yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pendekatan kualitatif. Penelitian ini terdiri dari dua jenis penelitian, yaitu: Penelitian Lapangan (Field Research) dan Penelitian Kepustakaan (Library Research). Hasil penelitian ditemukan bahwa upaya mendamaikan proses penyelesaian kasus nusyuz di Gampong Kuta Trieng di dalam keluarga yaitu melalui Tokoh Masyarakat dan Aparatur Gampong sebagai jalan damai atau penengah pada masyarakat di Gampong Kuta Trieng Kecamatan Darul Makmur Kabupaten Nagan Raya berjalan baik dan efektif, terbukti beberapa pasangan suami istri dapat diselesaikan secara damai dan belum ada yang sampai kepengadilan Agama. Penyelesaian kasus Nusyuz ditinjau menurut fikih munakahat di Gampong Kuta Trieng belum sejalan dengan QS. An-Nisa:34 dan QS. An-Nisa: 128, Aparatur Gampong lebih berpedoman pada QS. Ali-Imran: 104 dan QS. At-Tahrim: 6.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Keluarga
Depositing User: Sri Selfia Ulfa
Date Deposited: 18 Aug 2023 09:49
Last Modified: 18 Aug 2023 09:49
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/30921

Actions (login required)

View Item
View Item