Kompetensi Pedagogik Guru Akidah Akhlak Dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Kelas Viii Di Mtsn 11 Bireuen

Fitri Nuryani, 190201116 (2023) Kompetensi Pedagogik Guru Akidah Akhlak Dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Kelas Viii Di Mtsn 11 Bireuen. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Kompetensi Pedagogik Guru Akidah Akhlak Dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik  Kelas Viii Di Mtsn 11 Bireuen] Text (Kompetensi Pedagogik Guru Akidah Akhlak Dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Kelas Viii Di Mtsn 11 Bireuen)
SKRPSI SUDAH SIDANG REVISI (4) (1).pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Guru adalah orang yang berperan dalam pendidikan sekaligus orang yang menentukan berhasil atau tidaknya proses pembelajaran. Dalam proses pembelajaran tidak hanya sekedar mentransfer ilmu pengetahuan yang dimiliki oleh guru saja, namun guru juga harus mampu membentuk kepribadian yang berakhlak mulia. Oleh karena itu guru harus mampu mengetahui dan menerapkan kompetensi pedagogiknya. Skripsi ini membahas tentang Kompetensi Pedagogik Guru Akidah Akhlak dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Kelas VIII di MTsN 11 Bireuen dengan permasalahan: 1) Bagaimana penerapan kompetensi pedagogik guru Akidah Akhlak Kelas VIII di MTsN 11 Bireuen?. 2). Bagaimana minat belajar Akidah Akhlak peserta didik Kelas VIII di MTsN 11 Bireuen?. 3) Apakah kompetensi pedagogik guru Akidah Akhlak berperan dalam meningkatkan minat belajar peserta didik kelas VIII di MTsN 11 Bireun?. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan metode kualitatif yaitu penelitian yang mengungkap sajian fakta langsung terjun lapangan dengan melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian yang diperoleh di lapangan bahwa: 1). Penerapan kompetensi pedagogik guru Akidah Akhlak kelas VIII di MTsN 11 Bireuen belum terlaksana dengan maksimal karena guru Akidah Akhlak belum menggunakan metode, media dan sumber pembelajaran yang beragam serta belum memanfaatkan teknologi. 2). Minat belajar peserta didik kelas VIII MTsN 11 Bireuen belum terpenuhi, ditandai dengan kejenuhan, perasaan kurang senang, kebosanan peserta didik dalam proses pembelajaran. 3) Peran kompetensi pedagogik sangat lah berpengaruh terhadap minat dan hasil belajar peserta didik. Keberhasilan dalam belajar bergantung kepada guru yang mengajar. Temuan dari penelitian ini adalah kompetensi pedagogik guru sangat berperan dalam mengingkatkan minat belajar peserta didik. Akan tetapi kompetensi pedagogik guru Akidah Akhlak kelas VIII di MTsN 11 Bireuen belum diterapkan dengan maksimal sehingga minat belajar peserta didik kelas VIII di MTsN 11 Bireuen menurun.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.3 Metode Pembelajaran dan Belajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fitri Nuryani Fitri
Date Deposited: 21 Aug 2023 03:32
Last Modified: 21 Aug 2023 03:32
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/30999

Actions (login required)

View Item
View Item