Profesionalitas Guru Pendidikan Agama Islam di Pidie Jaya (Kajian Terhadap Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan)

Siti Hawa, 191002001 (2023) Profesionalitas Guru Pendidikan Agama Islam di Pidie Jaya (Kajian Terhadap Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan). Doctoral thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Profesionalitas Guru Pendidikan Agama Islam di Pidie Jaya (Kajian Terhadap Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan)] Text (Profesionalitas Guru Pendidikan Agama Islam di Pidie Jaya (Kajian Terhadap Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan))
Untitled.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Profesionalitas sangat berpengaruh dalam proses pembelajaran dan pengembangan pendidikan. Namun permasalahan yang dialami guru PAI di Pidie Jaya berkaitan dengan profesionalitas Guru Pendidikan Agama Islam adalah terdapat guru PAI yang belum memenuhi standar pendidik sesuai dengan ketentuan dalam Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan metode analisis kualitatif, karena peneliti ingin menganalisis, dan menggambarkan berbagai kondisi, situasi tentang profesionalitas guru PAI di Pidie Jaya, yang dikumpulkan melalui wawancara dan obsevasi/pengamatan langsung terhadap permasalahan yang diteliti dan telaah dokumentasi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dan melakukan case study dalam penyelesaian permasalahan atau kondisi di lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Perencanaan dan pelaksanaan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) dalam Peningkatkan Profesionalitas Guru Pendidikan Agama Islam di Pidie Jaya secara konseptual sudah tersusun dengan sistematis dan baik, sedangkan pelaksanaan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) belum menyentuh pada standar ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) menjadi penunjang bagi guru dalam menciptakan dan mempublikasi karya-karyanya. Implementasi Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) belum sejalan dengan harapan program yang ditetapkan oleh pemerintah. Peran institusi sebagai pemangku kebijakan, dan perwujudan semangat otonomi pendidikan dan akuntabilitas publik. Konsekuensi tersebut menuntut adanya koordinasi antara semua pihak yang terkait. Monitoring dan evaluasi program PKB bagi guru PAI di kabupaten Pidie Jaya belum berjalan lancar. Pelaksanaan program PKB guru PAI masih dalam tahap evaluasi diri dan pemetaan kompetensi dilakukan dengan strategi yaitu: Melibatkan kepala sekolah, dinas pendidikan, lembaga pembinaan; Pengembangan profesional guru sebagai perhatian global dilakukan dengan memperhatikan lingkungan; Strategi pergeseran paradigma; dan strategi debirokrasi.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.1 Guru dan Pengajaran
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.3 Metode Pembelajaran dan Belajar
Divisions: Program Pascasarjana > S3 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siti Hawa Siti
Date Deposited: 22 Aug 2023 13:58
Last Modified: 22 Aug 2023 13:58
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/31031

Actions (login required)

View Item
View Item